Sukses

Codemasters Perkenalkan Video Game F1 2010

Codemaster berencana meluncurkan game baru F1 2010 yang lebih mirip simulator ketimbang mesin game biasa.

Liputan6.com, AS: Developer video game Codemaster kini tengah merancang video game generasi terbaru, balap mobil F1 2010 yang menurut rencana akan diluncurkan sekitar September mendatang.

Seperti biasa, ciri khas dari Codemaster adalah penggarapan yang serius terutama pada grafik yang semakin realistik. Video game F1 2010 akan menampilkan para pembalap terkenal seperti Lewis Hamilton, Fernando Alonso, Sebastian Vettel dan pembalap F1 lain lengkap dengan seluruh anggota tim dan sirkuit yang tampak nyata seperti balap F1 2010 yang asli. Inilah video game terbaru yang pasti akan ditunggu-tunggu para penggemar sport dan game balap.

Para perancang game di Codemaster menjanjikan tampilan terbaik untuk video game F1. Bukan sekedar mesin game seperti yang ada sekarang, tetapi lebih seperti sebuah simulator. Game versi terbaru ini sangat berbeda dengan Codemaster F1 2009 yang dikeluarkan untuk Nintendo Wii yang memang dirncanag untuk konsumen anak-anak dan casual gamers.

Codemaster sebelumnya telah populer dengan game dirt2 dan Grid. Kalau ingin tahu seperti apa game F1 2010 ini, anda sudah bisa melihat contohnya di Youtube.(MLA)


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini