Sukses

SMS Guard, Aplikasi Anti Sadap Karya Anak Bangsa Yang Inovatif

Liputan6.com, Semarang SMS Guard merupakan layanan eksklusif pengamanan SMS anti sadap berbasis private server. Layanan ini menjamin privasi pelanggannya untuk saling berkirim pesan SMS secara aman tanpa khawatir kontennya disadap atau diketahui pihak lain yang tidak berkepentingan.

Aplikasi ini menawarkan fitur anti forensik dan audit untuk menjamin privasi pelanggan. Dengan fitur ini maka jejak digital pengiriman SMS pada smartphone pelanggan maupun server tidak terlihat sehingga analisa dan pengujian eksistensi konten SMS tersebut menjadi sulit atau mustahil untuk dilakukan.

Siapa sangka kalau aplikasi inovatif ini merupakan hasil karya anak bangsa. "Teknologi SMS anti sadap ini adalah hasil karya anak bangsa. Dikembangkan oleh para anak muda ahli kriptogtafi yang memiliki visi ke depan," kata Agung S Bakti, President Director PT Indoguardika Cipta Kreasi (ICK) selaku penyedia layanan ini di Semarang, Jawa Tengah.

Agung menjelaskan, dalam proses pengembangan aplikasi ini pihaknya memanfaatkan teknologi terkini dalam dunia kriptogtafi. Sebagai perusahaan start up di bidang IT security, aplikasi yang bisa diunduh di www.smsguard.co.id ini  merupakan produk pertama PT ICK yang dijual ke publik secara massal.

Produk lain yang akan dipasarkan secara meluas adalah telepon (voice) anti sadap dan email anti sadap. "Mimpi kami adalah ingin menjadi perusahaan IT security yang go public dan terkemuka di dunia," tukas Agung.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini