Sukses

iPad Mulai Kehilangan Taring

Laporan keuangan Apple mengungkap fakta baru. iPad mulai kehilangan pamor di pasar perangkat tablet.

Liputan6.com, Jakarta - Laporan keuangan yang baru diungkap oleh Apple Inc. memaparkan dengan jelas berbagai raihan yang dicapainya. Salah satu yang diungkap Apple adalah soal penjualan dua produk unggulan mereka, iPad dan iPhone.

Di tahun buku kuartal kedua Apple atau kuartal kalender tahun 2014, iPad tampak mulai kehilangan pamor. Tablet jawara Apple itu dilaporkan cuma mampu terjual sebanyak 16,3 juta unit. Capaian tersebut tampak mengalami penurunan dari periode sebelumnya yang mencapai 19,5 juta unit.

Bahkan dibandingkan angka penjualan iPad kuartal lalu masih tak sampai mencapai target yang dipasang analis Wall Street 19,36 juta. Sepertinya iPad sudah mulai kehilangan sebagian besar pasar tablet setelah sekian lama menguasainya sendirian. 

Sedangkan penjualan iPhone terlihat masih bergairah. Menurut yang dilansir laman Phone Arena, perusahaan yang berbasis di Cupertino, California tersebut berhasil mencetak angka penjualan 43,7 juta unit iPhone.  

Bila dibandingkan dengan kuartal sebelumnya, penjualan iPhone mengalami penurunan karena Apple berhasil menjual 51 juta unit iPhone. Akan tetapi, dibanding periode yang sama tahun lalu angka itu mengalami peningkatan dimana Apple hanya menjual 37,4 juta unit iPhone.

Dalam laporan yang diungkap Apple di hadapan pemegang saham, perusahaan itu tak memaparkan secara terperinci penjualan tiap model produk buatannya. Jadi tak bisa diketahui secara jelas penjualan iPhone 5S dan iPhone 5C maupun iPad Air dan iPad mini.

Meski begitu, keuntungan yang diraup Apple pada triwulan Januari hingga Maret sangat fantastis. Perusahaan asal Cupertino itu berhasil mengantongi profit USD 10,2 milyar atau setara dengan sekitar Rp 118,3 triliun.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.