Sukses

Kekayaan Mark Zuckerberg Lampaui Pendiri Google

Liputan6.com, Jakarta Pundi-pundi kekayaan pendiri Facebook, Mark Zuckerberg, kian menjulang tinggi. Bahkan kekayaan Zuckerberg kini lebih besar dibandingkan dua pendiri Google, Larry Page dan Sergey Brin.

Mengutip laman Mashable, Jumat (1/8/2014), kekayaan Zuckerberg mengalami peningkatan dalam beberapa bulan terakhir karena harga saham Facebook yang terus merangkak naik. Belum lama ini, Zuckerberg mencapai tonggak baru dengan nilai kekayaan US$ 33,3 miliar.

Dengan jumlah itu, dia lebih kaya daripada Page dan Brin. Menurut Billionaires Index Bloomberg, Page memiliki kekayaan sebesar US$ 33,2 miliar dan Brin US$ 32,9 miliar.

Merunut pada laporan kuartal kedua 2014 perusahaan, bisnis Facebook mengalami pertumbuhan, baik dari jumlah pengguna atau pendapatan.

Raksasa jejaring sosial itu memiliki total 1,32 miliar pengguna aktif bulanan dan 829 juta pengguna aktif harian. Jumlah ini masing-masing naik dari 819 juta dan 699 juta pada tahun sebelumnya.

Pendapatan Facebook juga mengalami peningkatan dengan hampir mencapai US$ 2,91 miliar pada akhir Juni 2014. Kontribusi terbesar berasal dari penjualan iklan.

Pendapatan Facebook naik lebih dari 60 persen dari kuartal yang sama pada tahun lalu. Total pendapatan iklan mencapai US$ 2,68 miliar, tumbuh 67 persen dari tahun ke tahun. Iklan mobile berkontribusi sebesar 62 persen dalam pendapatan iklan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini