Sukses

WhatsApp Bisa Berjalan di Android Wear

Nantinya pengguna Android Wear bisa membalas pesan hanya dengan suara.

Liputan6.com, Booming perangkat pintar terpakai alias wearable devices sudah semakin luas. Setelah tren wearable devices menyerang pembuat gadget dan penyedia platform mobile, kini giliran pengembang aplikasi populer yang terinfeksi virus tersebut.

WhatsApp misalnya, perusahaan penyedia layanan pesan instan itu dikabarkan telah menyediakan pembaruan yang mendukung pemakaian wearable devices. Disebutkan bahwa pembaruan WhatsApp ini bisa dipakai pada perangkat gadget terpakai berbasis Android Wear.

Sementara ini, sistem operasi Android Wear baru dioptimalkan untuk penggunaan di perangkat jam tangan pintar alias smartwatch. Beberapa perusahaan pembuat perangkat Android mengaku telah siap melahirkan produk yang berjalan di atas sistem operasi mobile terbaru dari Google itu.



Fitur yang ada di WhatsApp Android Wear ini berupa notifikasi bertumpuk dan tampilan pesan. Serunya, pengguna WhatsApp di wearable devices nantinya akan bisa membalas pesan hanya dengan suara ataupun memakai berbagai pesan yang sudah tersedia seperti 'Yes', 'No', 'HaHa' dan 'LOL'.

Sayangnya, dikabarkan masih terdapat beberapa gangguan pada update perangkat yang bisa dijajal memakai LG G Watch atau Samsung Gear ini. Dilansir Phone Arena, Rabu (6/7/2014), saat ini aplikasi WhatsApp yang bisa dipakai pada smartwatch masih belum tersedia secara resmi di toko aplikasi Google Play Store.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.