Sukses

Pintar Ngoceh, Bocah 5 Tahun Jadi Seleb Baru di YouTube

Bocah bernama Noah Ritter ini memang baru berusia lima tahun, tapi tampaknya ia memiliki potensi yang besar untuk menjadi selebriti.

Liputan6.com, Pennsylvania - Bocah bernama Noah Ritter ini memang baru berusia lima tahun, tapi tampaknya ia memiliki potensi yang besar untuk menjadi selebriti. Lihat saja video wawancara televisi yang berlangsung secara live di Pottstown, Pennsylvania, Amerika Serikat di bawah ini.

Dalam video berdurasi 1 menit 33 detik ini Noah terlihat sangat luwes berbicara dengan reporter TV WNEP, Sofia Ojeda pada hari pembukaan pameran Wayne County Fair, belum lama ini.

Berlagak jadi presenter, Noah dengan sigap memegang mikrofon yang diberikan oleh Ojeda dengan berkata: "Acara ini sangat menyenangkan dan tampaknya saya belum pernah masuk televisi secara live. Tampaknya saya juga jarang menonton berita karena setiap kali kakek saya memberi remote televisi, saya hanya menonton Powerball."

Hebatnya, bocah berambut merah ini terlihat sangat bersemangat untuk berbagi pandangannya serta percaya diri saat memegang mikrofon dan berbicara seperti layaknya penyiar profesional.

Belum puas bertanya kepada Noah, Ojeda melontarkan pertanyaan lagi kepada bocah mungil itu tentang perjalanannya di Wayne County Fair, untuk mencoba mendapatkan lebih banyak perspektif menggemaskan tentang kehidupannya.

"Well, acara ini sangat menyenangkan karena Anda tampaknya bisa berkeliling dan tampaknya Anda akan merasa pusing," katanya. Dan Noah pun dengan semangat kembali mengatakan: "Aku belum pernah masuk televisi secara live. Aku belum pernah masuk televisi secara live."

Ojeda pun tertawa geli melihat gerak-gerik Noah, dan sambil berjongkok ia berbicara dan bertanya kepada Noah: 'Apakah kamu senang?' Noah pun menjawabnya dengan menggunakan kata-kata `tampaknya` lagi dan lagi.

"Yeah, dan tampaknya saya hanya naik prosotan. . . Saya takut setengah mati dan sangat panik," ujar Noah dengan wajah yang polos.

Noah setidaknya menggunakan kata 'tampaknya' sekitar delapan kali selama wawancara yang berlangsung sekitar satu menit, dan mengulangi bahwa ia belum pernah masuk televisi secara live hingga tiga kali.

Logatnya yang lucu turut mengundang perhatian para pengguna YouTube. Hingga berita ini diturunkan, video ini sudah dilihat lebih dari 3 juta viewers, sejak dirilis pada Senin, 4 Agustus 2014.


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.