Sukses

Payudara Ibu Muda Jadi Korban iPhone Overheat

Ketika diperiksa, terdapat luka bakar sepanjang lima inci di bagian payudaranya. Ia langsung dilarikan ke rumah sakit.

Liputan6.com, Essex - Tertidur sembari membawa smartphone mungkin sudah menjadi hal yang lazim di jaman sekarang ini. Namun sial bagi ibu muda asal Essex, Inggris satu ini. Pengalamannya tertidur bersama smartphone menjadi begitu menyakitkan dan berbahaya.

Dionne Baxter, ibu berusia 24 tahun ini tertidur sembari tubuhnya, tepatnya bagian payudara, menutupi iPhone miliknya yang sedang di-charge. Tak disangka, keesokan harinya Baxter terbangun dengan rasa nyeri hebat di bagian payudara. Dan ketika diperiksa, terdapat luka bakar sepanjang lima inci di bagian payudaranya.

Saat itu juga Baxter langsung dilarikan ke rumah sakit, dan pihak dokter pun berusaha mengobati lukanya dengan mengoleskan krim antibiotik dan obat penghilang rasa sakit.

Painful: Dionne Baxter from Purfleet in Essex was left badly burned after falling asleep on her iPhone 4

"Aku tertidur dalam keadaan telanjang, dan ketika terbangun luka merah ini menutupi seluruh payudaraku hingga ke puting," ungkap Baxter seperti yang dilansir laman Daily Mail, Kamis (28/8/2014).

Lebih lanjut Baxter menceritakan, "Ketika saya mencoba menyentuh ponsel tersebut, rasanya begitu panas, dan saya tidak sanggup untuk menyentuhnya."

Kejadian iPhone overheat yang membahayakan penggunanya ini bukanlah yang pertama kali. Sebelumnya seorang remaja bernama Jake Parker (18) juga mengalami luka bakar pada bagian lengannya setelah tertidur bersama iPhone 5 miliknya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.