Sukses

3 Alasan Pemilik iPhone 5S Tak Perlu Beralih ke iPhone 6

Tentunya tidak semua orang merasa bahagia dengan desain, spesifikasi serta fitur yang disematkan Apple pada iPhone 6.

Liputan6.com, Jakarta - Apple baru saja merilis dua smartphone generasi terbaru mereka, iPhone 6 dan iPhone 6 Plus. Keduanya mengusung dimensi layar yang lebih besar dibandingkan generasi-generasi iPhone sebelumnya, yakni 4,7 dan 5,5 inci.

Banyak pendapat berbeda terkait perilisan iPhone 6 dan iPhone 6 Plus. Tentunya tidak semua orang merasa bahagia dengan desain, spesifikasi serta fitur yang disematkan Apple pada iPhone 6.

Belakangan, banyak pendapat malah melihat iPhone kini sudah mulai meniru Android dengan menggunakan layar yang lebih besar. Terdapat juga komentar miring yang mengatakan bahwa dua varian anyar iPhone 6, selain urusan layar, tidak membawa pembaruan yang signifikan.

Nah, dengan kondisi tersebut, bagi Anda para pemilik iPhone 5S, haruskah membeli iPhone 6?

Mungkin ulasan yang dilansir oleh laman Trusted Reviews dan Business Insider ini bisa menjadi bahan pertimbangan. Dengan catatan, ulasan ini hanya membandingkan antara iPhone 5S dan iPhone 6. iPhone 6 Plus yang mengusung layar 5,5 inci tidak dilibatkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Desain

1. Desain

iPhone 5S: Aluminium, ketebalan 7,6 mm, gold & light/dark silver
iPhone 6: Curved aluminium, ketebalan 6,8 mm, gold & light/dark silver

Perubahan signifikan terjadi pada desain iPhone 6. Sudut-sudut tajam yang ada pada iPhone 5S, menjadi lebih halus di iPhone 6. Bodi iPhone 6 juga lebih tipis dibanding iPhone 5S, namun layar 4,7 incinya membuat ukuran bodinya terasa lebih besar dalam genggaman. Untuk mempermudah penggunaan satu tangan, Apple telah memindahkan tombol power ke bagian samping kanan bodi.

Di luar itu semua, sebenarnya konstruksi bodi iPhone 5S dan iPhone 6 masih tetap sama. Material yang digunakan pun pada dasarnya sama, aluminium. iPhone 6 juga masih menggunakan sensor TouchID yang sama dengan iPhone 5S.

Kelebihan iPhone 6 hanya terletak pada kelengakapan fitur NFC untuk pembayaran mobile. Namun patut dijadikan pertimbangan, di Indonesia entah kapan fitur ini bisa dimanfaatkan secara optimal.

3 dari 5 halaman

Layar

2. Layar

iPhone 5S: 4 inci 1136 x 640, IPS LCD, Retina Display
iPhone 6: 4.7 inci 1334 x 750, Retina HD LCD with Ion strengthened glass, improved polariser

Bila diperhatikan spesifikasi di atas, maka terlihat perbedaan ukuran layar antara iPhone 5S dan iPhone 6 mencapai 0,7 inci. Perbedaan yang lumayan besar, namun besaran resolusi yang disematkan justru malah tidak jauh berbeda.

iPhone 5S yang layarnya 4 inci memiliki resolusi 1136 x 640, sementara iPhone 6 berlayar 4,7 inci resolusinya 1334 x 750. Tidak jauh berbeda bukan? Meski diklaim sudah berteknologi Retina HD, toh, Retina Display di iPhone 5S pun sudah cukup mumpuni.

Selain itu, lapisan pelindung layar Gorilla Glass generasi ketiga yang diadopsi iPhone 5S juga sudah cukup tangguh, tidak kalah dari Ion Strengthened Glass pada iPhone 6. Lagi pula pengguna juga tampaknya tidak akan begitu saja membiarkan iPhone-nya terjatuh atau tergores.

4 dari 5 halaman

Kamera

3. Kamera

iPhone 5S: 8MP camera, 1/3.06-inch sensor, f/2/2, dual-tone LED flash
iPhone 6: 8MP camera, 1/3.06-inch sensor, true-tone flash, f/2.2 aperture dual-LED flash, phase detection

Spesifikasi kamera yang digunakan hampir persis. Sama-sama 8MP, 1/3.06-inch sensor, dan bukaan diagfragma f/2.2. Meski diklaim sudah mengusung sejumlah teknologi anyar seperti true-tone flash dan phase detection, namun tetap saja, iPhone 6 seharusnya memboyong resolusi kamera lebih besar. Setidaknya sebesar 13MP, agar mampu lebih bersaing dengan jajaran smartphone Android dengan resolusi kamera mentereng.

5 dari 5 halaman

Kesimpulan

4. Kesimpulan

Andrew Williams (trustedreviews.com): iPhone 6 berubah secara radikal di sisi penampilan, tidak semua orang akan suka. Apple belum secara signifikan meningkatkan kemampuan kamera, lalu layar yang membesar pun tidak disertai peningkatan resolusi layar yang signifikan. Sebenarnya tidak ada alasan mendesak untuk segera meng-upgrade iPhone 5S Anda ke iPhone 6. Namun jika Anda merasa perlu dan memiliki uang, kenapa tidak?

Jay Yarow (businessinsider.com): iPhone 6 dimaksudkan sebagai pembaruan dari iPhone 5S. Jika Anda memang sangat ingin memiliki iPhone generasi terbaru, tanpa perlu berpikir panjang soal spesifikasi dan teknologi lainnya, maka belilah. Namun disarankan jangan membelinya karena besarnya layar iPhone 6.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini