Sukses

Terpopuler: Bos Teknologi Paling Dermawan - Fitur Rahasia iOS 8

Ketika kebanyakan pengusaha sukses menghamburkan banyak uang, ada 3 (tiga) bos teknologi yang justru lebih memilih menjadi filantropis.

Liputan6.com, Jakarta - Ketika kebanyakan pengusaha sukses menghamburkan banyak uang untuk barang-barang mewah, ada 3 (tiga) bos teknologi kenamaan justru lebih memilih untuk terus menyumbangkan hartanya bagi kegiatan sosial. Mereka lebih memilih untuk menjadi filantropis, ketimbang hidup bermewah-mewah. Berita ini paling banya dibaca di kanal Tekno Liputan6.com kemarin, Kamis (18/9/2014).

Berita yang tak kalah seru adalah kabar seputar sistem operasi mobile terbaru besutan Apple, iOS 8. Ada 6 (enam) fitur tersembunyi dalam iOS 8 yang berjalan di iPhone atau iPad. Keenam fitur tersebut dapat mendukung aktivitas pengguna sehari-hari, mulai dari transaksi pembayaran hingga sistem keamanan untuk menyembunyikan data pribadi. Lebih lengkapnya, simak ringkasan top 5 berita Tekno berikut ini.

1. 3 Bos Teknologi yang Loyal Sumbangkan Harta Kekayaan

Tiga orang ini menjadi kaya-raya berkat kerja kerasnya di industri teknologi. Kekayaan yang mereka miliki bahkan berhasil menghantarkan mereka masuk ke dalam jajaran orang-orang terkaya di muka bumi. Mereka lebih memilih untuk menjadi filantropis, ketimbang hidup bermewah-mewah. Bahkan kabarnya ketiga orang ini lebih memilih untuk terus menyumbang demi kemanusiaan, dibanding menyisakan warisan harta kekayaan bagi anak-anak mereka.

2. NSA Intai Aktivitas Cyber Kelompok Militan ISIS

Kehadiran kelompok militan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) dianggap sebagai wabah terorisme baru bagi Amerikat Serikat. Negara yang menyatakan diri sebagai 'Polisi Dunia' itu mengaku tengah memantau kemampuan cyber organisasi yang mengancamnya tersebut. Kepala Badan Keamanan Nasional (NSA) menyatakan strategi pihaknya untuk melawan organisasi militan Islamic State. NSA menyatakan diri perlu mewaspadai organisasi ekstrim tersebut dengan memantau semua aktivitasnya secara detil termasuk aktivitas digital di dunia maya.

3. Cara Praktis Upgrade iPhone Lawas ke iOS 8

Sistem operasi mobile terbaru besutan Apple, iOS 8, sudah bisa diunduh sejak Rabu, 17 September 2014. Berikut adalah panduan singkat dan praktis untuk meng-upgrade iPhone lawas Anda ke iOS 8. Sebagai informasi, perangkat yang bisa memakai iOS 8 antara lain adalah iPhone 4S, iPhone 5, iPhone 5C, iPhone 5S, iPod Touch generasi 5, iPad 2, iPad Retina, iPad Air, iPad mini, dan iPad mini Retina Display.

4. 6 Fitur Rahasia di iOS 8

Apple telah menyediakan versi final iOS 8 bagi pengguna perangkat mobile Apple. Serangkaian fitur tambahan telah disediakan Apple dalam platform mobile terbaru buatannya tersebut. Diam-diam, ternyata Apple punya beberapa fitur tersembunyi dalam iOS 8 yang berjalan di iPhone atau iPad. Berikut ini rangkaian fitur tersembunyi yang ada di iOS 8.

5. Ini Risiko Jika Menjalankan iOS 8 di iPhone 4S

Apple telah meluncurkan versi final iOS 8 secara resmi ke hadapan publik. Sistem operasi mobile teranyar itu ternyata memiliki dampak yang cukup besar bagi para pengguna ponsel lawas, misalnya iPhone 4S. Pengaruh yang diberikan iOS 8 ke iPhone 4S ialah berupa perangkat yang akan bekerja lebih lambat daripada ketika berjalan memakai iOS 7.1.2. Ujicoba yang dilakukan ArsTechnica memperlihatkan ada pengaruh performa yang cukup signifikan di iPhone 4S yang memakai iOS 8.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini