Sukses

6 Aplikasi yang Wajib Dimiliki Pengguna iPhone 6

iPhone 6 hadir dengan sistem operasi anyar iOS 8 yang mengizinkan pihak ketiga untuk mengisi aplikasi pre-instal.

Liputan6.com, Jakarta - Di antara Anda sudah ada yang memiliki iPhone 6? Jika ya, kira-kira aplikasi apa saja yang wajib Anda miliki di smartphone terbaru besutan Apple tersebut?

Seperti yang telah diketahui, iPhone 6 hadir dengan sistem operasi anyar iOS 8. Platform ini menjadi begitu istimewa karena untuk pertamakalinya Apple mengizinkan pihak ketiga untuk mengisi aplikasi pra-instal di sistem operasi mobile besutannya.

Nah, bagi Anda yang masih bingung ingin mengunduh aplikasi apa saja di iPhone 6, berikut adalah 6 aplikasi yang menurut laman Business Insider dapat dioptimalisasikan di sistem operasi iOS 8. 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

iMovie

1. iMovie (US$ 4,99)

Dengan aplikasi iMovie, Anda dapat mengedit konten video langsung di iPhone 6. Di dalamnya Anda dapat menambahkan filter, animasi, soundtrack, dan berbagai bentuk file lainnya yang terdapat di aplikasi Photos.

3 dari 7 halaman

Epic Zen Garden

2. Epic Zen Garden (Free)

Apple pertamakali memamerkan aplikasi inovatif ini pada ajang WWDC yang berlangsung bulan Juni kemarin. Aplikasi ini menyajikan lingkungan virtual yang sangat detail, sehingga Anda bisa berinteraksi dengan berbagai hal yang terdapat pada tampilan grafis aplikasi ini. Termasuk berinteraksi dengan bunga sakura yang berguguran, atau puluhan kupu-kupu yang berterbangan.

4 dari 7 halaman

Swype

3. Swype (US$ 0,99)

Pengguna Android pastinya sudah tak asing lagi dengan aplikasi keyboard Swype. Namun aplikasi baru hadir di iOS 8 dan diyakini mampu menarik perhatian banyak pengguna.

5 dari 7 halaman

Yahoo Weather

4. Yahoo Weather (Free)

Yahoo Wather di iOS 8 telah mengalami berbagai pembaruan. Tampilan aplikasi informasi cuaca ini sekarang lebih besar berukuran penuh layar iPhone 6. Menariknya, aplikasi ini juga bisa diakses langsung via fitur Notification Center.

6 dari 7 halaman

Litely

5. Litely (Free)

Litely menyediakan filter foto kelas profesional di iOS 8. Anda empat hal yang diperbarui pada aplikasi ini, yaitu pengaturan kontras, temperatur, highlights, dan bayangan.

7 dari 7 halaman

1Password

6. 1Password (Free)

Aplikasi yang satu ini cukup penting bagi Anda yang mengutamakan keamanan. Selain mampu mengamankan password, username, login dan informasi kartu kredit, aplikasi ini juga sangat bermanfaat bagi Anda yang kerap lupa password.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini