Sukses

Gamer Asia Tenggara Antusias Sambut Pagelaran GameStart 2014

Antrian dari acara tersebut telah dimulai sejak malam sebelumnya, dengan para pengunjung yang langsung memadati stan-stan PlayStation.

Liputan6.com, Singapura - Acara konvensi game terbesar di Asia Tenggara bertajauk GameStart2014 yang berlangsung 25 - 26 Oktober kemarin dilaporkan mendapatkan respon positif dari para gamer dari berbagai penjuru dunia.

Lebih dari 12.000 pengunjung yang berasal dari Singapura dan negara-negara lainnya, seperti Malaysia, Indonesia, Vietnam, Australia, Amerika, Jepang dan Filipina berbondong-bondong datang ke Suntec Convention Centre, Singapura.

"Hasil yang dicapai dan antusiasme para pengunjung, keterlibatan dan partisipasi para hadirin - semuanya melebihi harapan kami. Kami sangat berterima kasih kepada para peserta pameran kami, serta para mitra dan semua pihak yang telah turut hadir. Dengan ini, kami pun berkomitmen untuk menghadirkan acara yang lebih besar dan lebih baik lagi tahun depan bagi para gamer di Asia Tenggara!” kata Elicia Lee, Direktur Eliphant Pte Ltd selaku pencentus acara GameStart2014 di siaran pers resminya.



Antrian dari acara tersebut telah dimulai sejak malam sebelumnya, dengan para pengunjung yang langsung memadati stan-stan PlayStation, BANDAI Namco, 2K dan Blizzard ketika pintu dibuka pada siang harinya, dengan penuh kegigihan untuk mendapatkan berbagai souvenir dan rasa bangga menjadi yang pertama di Singapura untuk mencoba secara langsung game-game yang belum pernah dirilis sebelumnya, seperti Bloodborne, EVOLVE, Dead Island 2, dan Guilty Gear Xrd.

Tersedia pula demo-demo game untuk beragam genre dan berbagai sesi seru bersama para produser dari Sword Art Online (Yosuke Futami), Freedom Wars (Junichi Yoshizawa) dan Bloodborne (Maasaki Yamagiwa). Para penggemar Naruto pun sangat senang mendapatkan kesempatan bermain melawan produser Komoto Daisuke yang saat itu mengenakan pakaian oranye dan hitam, yang merupakan ciri khas dari karakter anime tersebut.



"Tanggapan dari para peserta pameran dan pengunjung sangat luar biasa dan kami telah belajar banyak dari tahun ini, yang ke depannya akan membantu kami dalam merencanakan acara-acara GameStart selanjutnya. Kami pun sangat senang, baik para pengembang lokal dan pelaku-pelaku papan atas sama-sama diterima dengan sangat baik,” papar Elicia.

Sorotan utama dari acara tersebut disiarkan langsung melalui Twitch, yang mencapai lebih dari 9.000 penonton secara bersamaan dari seluruh dunia, dan lebih dari 13.000 penonton untuk Capcom Pro Tour Asia Finals.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.