Sukses

BlackBerry: BBM Sticker Disambut Baik di Indonesia

Stiker dianggap sebagian pengguna bisa lebih mengekspresikan perasaannya ketika berkomunikasi lewat pesan instan.

Liputan6.com, Jakarta - BlackBerry telah menyediakan fitur stiker pada layanan pesan instan populer miliknya, BlackBerry Messenger (BBM), sejak bulan April 2014. Fitur ini pun dimanfaatkan BlackBerry untuk menambah pendapatan perusahaan lewat konten yang disisipkan di layanan miliknya.

Fitur stiker disediakan BlackBerry di BBM setelah beberapa aplikasi pesan instan terbesar populer lain berhasil mengambil keuntungan dari konten tambahan tersebut. Stiker dianggap sebagian pengguna bisa lebih mengekspresikan perasaannya ketika berkomunikasi lewat pesan instan.

"Sambutan pengguna sangat baik. Sekarang sudah terdapat banyak bentuk dan tema yang kita sediakan di BBM Shop. Pengguna bisa dapat banyak pilihan dan download langsung dari sana," kata Marcus S Tan, Regional Director BBM Asia kepada tim Tekno Liputan6.com.

Lebih lanjut, Marcus mengungkapkan telah bekerjasama dengan banyak pihak untuk menyediakan konten dan tema yang ada di BBM Shop. Perusahaan besar seperti Pixar maupun Walt Disney juga digandeng untuk menyediakan karakter unik dari film-film yang pernah dibuatnya.

"Kita sudah sediakan banyak konten yang ada di BBM Sticker. Pengguna yang suka dengan karakter film tertentu bisa ekspresikan kesukaannya lewat sticker yang kita hadirkan di BBM Shop hasil kerjasama kami dengan beberapa perusahaan pemilik lisensi karakter film," tambah Marcus saat dijumpai di Empirica Bar.

Saat ini, aplikasi pesan instan BBM telah digunakan oleh lebih dari 30 juta pengguna gadget di Indonesia. Aplikasi BBM sendiri telah digunakan oleh lebih dari 100 juta pengguna di dunia, jumlah itu mengalami lonjakan drastis setelah perusahaan asal Kanada itu membuka akses BBM ke pengguna iOS, Android dan Windows Phone.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.