Sukses

Oppo R5 Jadikan Permainan Fruit Ninja Begitu Nyata

Ingin bermain games `Fruit Ninja` di dunia nyata? Anda bisa melakukannya dengan Oppo R5.

Liputan6.com, Jakarta - Smartphone terbaru dari Oppo, Oppo R5, diklaim sebagai smartphone tertipis di dunia saat Oppo merilisnya ke muka publik, dengan ketebalan hanya 4,85 mm.

Tak hanya unggul dari sisi ketipisan saja, jika membandingkannya dengan iPhone 6, Oppo R5 memiliki strategi pemasaran yang cukup berbeda. Saat diluncurkan, pihak Oppo juga menciptakan iklan komersial yang begitu dahsyat.

Seperti yang dilansir En.rocketnews24.com, Oppo mengunggah iklan ke situs Youtube berjudul The R5 - Does it SMASH. Iklan ini akan membuat Anda terpukau dengan ponsel R5.

Untuk menguji ketangguhan body-nya, Oppo R5 digunakan untuk membelah buah apel. Anda serasa bermain game Fruit Ninja, hanya saja alat pemotongnya menggunakan smartphone.

Mungkin membelah apel belum begitu memesona Anda? Bagaimana jika membelah semangka dengan Oppo R5?

Lihatlah, kondisi ponsel R5 tetap kokoh dan tidak ada baret sedikitpun. Lantas, bagaimana dengan memalu dengan ponsel? Pernahkah Anda membayangkannya?

Kecerobohan mungkin saja terjadi seperti halnya menjatuhkan ponsel. Tapi tenang saja, ketika Oppo R5 harus terlindas ban mobil, ponsel pintar ini tetap bisa bekerja dengan baik.

(aufa/dew)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.