Sukses

Bos Canon: Smartphone Bukanlah Alat Fotografi

Statement tersebut langsung ditampik oleh Senior Director & General Manager Canon Singapore, Hideaki Nishimura.

Liputan6.com, Oita - Banyak kalangan yang beranggapan bahwa smartphone adalah kamera kompak generasi baru. Namun statement tersebut langsung ditampik oleh Senior Director & General Manager Canon Singapore, Hideaki Nishimura.

"Smartphone bukanlah alat fotografi. Smartphone hanyalah sebuah memo dan pelengkap semata. Kami tak menganggap smartphone sebagai saingan kamera saku," kata Nishimura di Daiwa Royal Hotels, Oita, Jepang.

Nishimura mencontohkan, saat pengguna smartphone ingin memotret pegunungan, pastinya mereka mengharapkan hasil yang baik. Namun setelah melihat hasil fotonya, mereka tidak bisa mendapatkan hasil foto yang diharapkan.

"Pasar kamera kompak belakangan ini memang sedang menurun. Pun demikian, kami tetap optimis bahwa pasar kamera kompak akan kembali stabil," tambah Nishimura. 

Menurut Grup Industri Camera dan Imaging Products Association yang berbasis di Tokyo, Jepang, selama lima bulan pertama tahun 2013, angka pengapalan kamera saku secara global tercatat menurun 42 persen.

Meskipun demikian, Canon tetap optimis dengan fokus menawarkan fitur-fitur canggih di dalam kamera. Salah satunya adalah dengan menyuguhkan kamera saku yang mudah terhubung ke smartphone dan berbagi foto via internet.

Pandangan Canon senada dengan sejumlah analis, yang berpendapat bahwa konsumen ingin agar kamera mereka menjadi sebuah perangkat tunggal yang dapat mengambil gambar sekaligus mengedit, juga langsung membaginya ke jejaring sosial seperti Facebook, Twitter, Instagram, dan Path.

(isk/dhi)

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.