Sukses

Smartphone Harga Terjangkau Android One

Android One dirilis oleh Google untuk menyediakan smartphone dengan harga terjangkau bagi penduduk negara berkembang.

Liputan6.com, Jakarta - Program smartphone berharga murah dari Google, Android One, resmi dirilis di Indonesia pada bulan Februari lalu. Apa yang membuat smartphone Android One bisa dibanderol lebih murah?

Android One dirilis oleh Google untuk menyediakan smartphone dengan harga terjangkau bagi penduduk negara berkembang. Menurut yang dilansir laman Tomsguide.com, Senin (2/3/2015), Android Cherry mobile phone yang baru dirilis di Filipina didapatkan dengan harga US$ 100.

Smartphone ini dibalut lapisan plastik berwarna silver. Tombol pengatur suara dan tombol power ada di samping kanan. Ini memudahkan akses untuk pengguna yang bertangan kidal. Walau harganya sangat terjangkau dan casingnya terbuat dari plastik, smartphone ini tidak kehilangan kesan mewahnya.

Android One dilengkapi dengan 1.3-GHz prosesor quad-core, 854 x 480-pixel layar touchscreen, dan 8GB penyimpanan internal dengan dua slot untuk kartu microSD. Kamera belakangnya memiliki kualitas 5 megapiksel (MP), sedangkan kamera depannya 2 MP.


 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini