Sukses

Khloe Kardashian Geluti Bisnis Aplikasi Pesan Instan

Adik dari Kim Kardashian ini tengah mengembahkan sebuah aplikasi pesan instan baru bernama `Regroupd`.

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu anggota keluarga Kardashian, Khloe, dilaporkan siap terjun ke dunia bisnis aplikasi. Menurut yang dilansir laman Business Insider, Sabtu (18/4/2015), adik dari Kim Kardashian ini tengah mengembangkan sebuah aplikasi pesan instan baru bernama `Regroupd`.

Khloe menjelaskan, Regroupd adalah aplikasi messaging bersifat grup. Ide awalnya, aplikasi ini diharapkan mampu menjadi aplikasi pesan instan bagi kelompok sosial yang kerap menghabiskan waktu luang bersama.

Khole tidak sendirian dalam mengembangkan Regroupd. Ia dibantu oleh seorang developer bernama Lindsey Cummins.

"Ide membuat Regroupd diawali permasalahan pengambilan keputusan yang sulit di dalam sebuah grup pertemanan. Maka dari itu, di aplikasi ini nantinya akan menyediakan tools khusus untuk proses pengambilan keputusan. Tentunya keputusan untuk bersenang-senang bersama," papar Cummins.

 

Can't wait to share the app that I've been working on for the past couple months... stay tuned!!!!

A photo posted by Khloé (@khloekardashian) on

Kabar terkait Regroupd sendiri sudah diumumkan oleh Khloe melalui akun Instagram pribadinya beberapa waktu lalu. Dalam posting-annya sempat mengatakan, "Tidak sabar untuk berbagai aplikasi yang sedang saya kerjakan sejak beberapa bulan lalu."

Khloe bukanlah anggota keluarga Kardashian pertama yang terjun ke dunia bisnis aplikasi mobile. Sebelumnya sang kakak, Kim, sudah lebih dulu bekerjasama dengan developer game Glu Mobile dalam menghadirkan mobile game bertajuk Kim Kardashian: Hollywood.

(dhi/isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.