Sukses

Sony Umumkan Xperia Z4 Compact Minggu Depan?

Sony dikabarkan akan memperkenalkan smartphone Xperia Z4 Compact minggu depan.

Liputan6.com, Jakarta - Versi mini dari smartphone flagship saat ini tengah menjadi tren. Sony adalah salah satu vendor smartphone yanag menerapkan skema tersebut untuk produk flagship besutannya.

Sony pada tahun lalu merilis Z3 Compact yang merupakan versi mini dari Xperia Z3. Perusahaan asal Jepang itu dikabarkan akan kembali menerapkan skema yang sama dengan smartphone flagship terbarunya, Xperia Z4.

Menurut yang dilansir Phone Arena, Kamis (7/5/2015), Sony saat ini tengah menyiapkan peluncuran Xperia Z4 Compact. Smartphone ini dikabarkan memiliki nomor kode S0-04G.

Menurut bocoran, Xperia Z4 Compact akan diperkenalkan minggu depan, tepatnya pada 13 Mei 2015. Namun waktu penjualannya belum diketahui.

Seperti diketahui, sang kakak yaitu Xperia Z4 telah diperkenalkan pada bulan lalu. Namun saat ini baru dijual di Jepang, sedangkan penjualan di berbagai negara lain akan segera digelar.

Xperia Z4 memiliki layar full HD 5,2 inci dengan resolusi 1920 x 1080 piksel, prosesor octa-core, RAM 3 GB, memori internal 32 GB, dan slot microSD hingga kapasitas 128 GB. Selain itu, Xperia Z4 juga dilengkapi kamera utama 20,7 megapiksel (MP), dan kamera depan 5,1 MP.

(din/isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.