Sukses

Top 5: Smartphone 4G Murah Sedot Perhatian Pembaca

5 berita terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com kemarin, Sabtu (23/5/2015).

Liputan6.com, Jakarta - Simak 5 berita terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com kemarin, Sabtu (23/5/2015), berikut ini.

1. 3 Tahun Lagi, Smartphone 4G di Indonesia Hanya Rp 400 Ribuan

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara memprediksi harga perangkat 4G akan mencapai harga yang sangat terjangkau, yakni hanya dibanderol sekitar Rp 400 ribuan. Ekosistem jaringan telekomunikasi 4G LTE (long term evolution) sedang digenjot bersama-sama oleh pemerintah dan pelaku industri telekomunikasi Tanah Air.

2. Di Penjara Jepang, Tahanan Wajib Main Game

Penjara yang terletak di lokasi Kyushu ini rupanya memang mewajibkan tahanannya untuk bermain game. Menurut informasi yang dilansir laman Siliconera, Sabtu (23/5/2015), penjara ini bahkan menyediakan perangkat handheld Nintendo DS bagi para tahanannya.

3. Tak Cuma Mobil, Gagdet Juga Punya Tempat Parkir

Parkiran ini sebenarnya bisa dibuat dari berbagai macam benda sederhana yang dirancang untuk menarik fokus orang-orang dari gadget kesayangannya ke pertemuan yang sedang dilakukannya, baik pertemuan bisnis maupun sekedar ngobrol biasa.

4. Apple Tak Sengaja Pamerkan iPhone 6C?

Rumor terkait keberadaan seri iPhone 6C memang mulai mengemuka sejak beberapa bulan belakangan ini. Terkini, Apple bahkan dikabarkan telah secara tidak sengaja memamerkan iPhone 6C di laman resmi Apple Store.

5. Dikemas Ulang, Need For Speed Tampil Lebih Garang

Kabar baik bagi Anda para penggemar game balapan Need For Speed. Seri Need For Speed terbaru resmi diumumkan Electronic Arts (EA) akan hadir pada tahun ini. Namun, seri terbaru tersebut bukanlah seri lanjutan dari game Need For Speed sebelumnya.

(dhi)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini