Sukses

Huawei Bekali Sensor Sidik Jari di Smartphone Murah

Handset tersebut dirumorkan hanya akan dibanderol US$ 161 atau Rp 1,8 jutaan.

Liputan6.com, Jakarta - Fitur pemindai sidik jari telah banyak diadopsi oleh berbagai produk smartphone kelas atas mulai tahun lalu. Lantas, bagaimana bila fitur keamanan itu juga disematkan pada handset yang dibanderol dengan harga terjangkau?

Huawei menjawab pertanyaan tersebut. Produsen perangkat telekomunikasi asal Tiongkok tersebut dikabarkan sedang menyiapkan smartphone kelas menengah dengan fitur sensor sidik jari.

Bagian menarik lainnya, handset yang sedang disiapkan Huawei itu juga akan dibekali teknologi yang mendukung semua jenis jaringan telekomunikasi. Padahal, handset tersebut dirumorkan hanya akan dibanderol US$ 161 atau Rp 1,8 jutaan.

Wu Zhou selaku VP Huawei mengungkapkan bahwa fitur pemindai sidik jari dan pendukung semua jaringan telekomunikasi akan dijadikan standar baru yang dihadirkan pada semua smartphone besutan perusahaannya.

Dikutip dari laman Phone Arena, Zhou juga mengungkapkan bahwa harga yang harus dibayar agar manufaktur mampu menyediakan fitur pemindai sidik jari sudah jauh menurun. Itulah sebab mengapa perusahaannya berani berencana menyediakan fitur sensor sidik jari di produk terjangkau buatannya.

Sayangnya, masih belum terungkap spesifikasi detil lain yang bakalan disematkan Huawei pada perangkat yang kelas menengah mendatangnya tersebut. Kita tunggu saja informasi selanjutnya.

(den/dhi)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.