Sukses

Evercoss Winner T, Android Quad Core Rp 700 Ribuan

Vendor smartphone lokal Evercoss meluncurkan smartphone Android dengan harga terjangkau, Rp 749 ribu.

Liputan6.com, Jakarta - Guna mendorong masyarakat Indonesia yang belum memiliki kesempatan untuk mengakses internet, vendor smartphone lokal Evercoss meluncurkan smartphone Android dengan harga terjangkau, Rp 749 ribu. 

Smartphone berlabel Winner T ini juga diklaim hadir untuk mendukung program pemerintah dan para operator seluler dalam memigrasi konsumen dari jaringan 2G ke 3G dan 4G LTE (Long Term Evolution).

Smartphone dengan layar sentuh 5 inci ini dilengkapi sistem operasi Android 4.4 KitKat, prosesor quad core 1 Ghz dengan RAM 1 GB dan memori internal 8 GB yang bisa diekspansi hingga 32 GB melalui slot microSD. Ditambah kamera belakang 5 MP (megapiksel) dan kamera depan 2 MP.

Fitur lainnya, Winner T membenamkan teknologi over the air (OTA) yang berfungsi untuk memperbarui software, baik aplikasi maupun sistem operasi secara otomatis agar kinerja smartphone tetap responsif.

"Kehadiran smartphone ini merupakan salah satu bukti dukungan Evercoss terhadap program pemerintah dan operator telekomunikasi dalam mendorong konsumen untuk migrasi dari jaringan 2G ke 3G dan 4G LTE," kata Ricky Tanudibrata, Chief Marketing Officer Evercoss di Jakarta, Kamis (4/6/2015).

Ricky memaparkan, hanya sekitar 40% orang Indonesia yang mengakses internet via smartphone. Harapannya dengan kehadiran Winner T, pada penghujung 2015, angka tersebut akan melonjak menjadi 70%.

"Dengan hadirnya smartphone ini, kami berharap akan banyak masyarakat Indonesia yang bisa mengakses internet dengan mudah. Dan diharapkan pula pengguna ponsel di Tanah Air tidak hanya bergumul di jaringan 2G," pungkasnya.

(isk/dew)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini