Sukses

Modernisasi Jaringan Indosat Rambah Solo dan Malang

Setelah kota-kota besar, Indosat saat ini sedang melakukan modernisasi di kota-kota tier 2 wilayah Jawa seperti Malang dan Solo.

Liputan6.com, Jakarta - Indosat akan lebih agresif melakukan modernisasi jaringan baru 42 Mbps di wilayah Jawa. Setelah kota-kota besar, President Director & CEO Indosat, Alexander Rusli menyatakan bahwa pihaknya saat ini sedang melakukan modernisasi di kota-kota tier 2 wilayah Jawa seperti Malang dan Solo.

"Jadi ada program modernisasi tahap akhir, semua kota tier 2 di Jawa seperti Malang dan Solo. Diperkirakan sampai Agustus ini selesai," ungkap Alex pasca acara peluncuran paket layanan Indosat Ketupat Ramadan, Senin (8/6/2015).

Modernisasi jaringan digenjot oleh Indosat juga dalam rangka menyambut lonjakan kapasitas penggunaan komunikasi pelanggan selama periode Ramadan, mudik, serta hari Raya Lebaran. Alex menyebutkan bahwa biasanya di periode Ramadan kenaikan kapasitas rata-rata mencapai 20-40 persen. Terutama pada kisaran seminggu menjelang dan seminggu sesudah Lebaran.

Indosat sendiri sejauh ini telah memodernisasi jaringannya di 23 kota besar di seluruh wilayah Indonesia.

Program modernisasi jaringan Indosat mengimplementasikan teknologi U900 dan DC-HSPA+ yang menghasilkan kecepatan akses data hingga 42 Mbps, khususnya untuk layanan data dengan kualitas sinyal yang lebih baik.

Indosat mengklaim pihaknya telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 7,5 triliun untuk kelanjutan proses modernisasi di sepanjang tahun 2015 ini. Sebelumnya, Indosat mengaku telah menghabiskan belanja modal (capex) sekitar Rp 15 triliun untuk modernisasi jaringan sepanjang 2013-2014.

Hingga akhir tahun 2014, jumlah pelanggan Indosat tercatat sudah mencapai 63,2 juta. Ini menjadikan Indosat sebagai operator seluler berbasis GSM terbesar ketiga di Indonesia.

(dhi/dew)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.