Sukses

Tak Hanya Manusia, Pluto Juga Punya `Hati`

Bentuk corak permukaan yang hadir di planet tersebut menyerupai hati

Liputan6.com, Jakarta - Usai menjalankan misi ekspedisi dengan mencapai orbit lintasan terdekat di Pluto baru-baru ini, The National Aeronautics and Space Administration (NASA) kembali memperlihatkan bagian permukaan planet kerdil tersebut yang memiliki corak unik berbentuk hati.

Corak tersebut nyatanya memang terlihat seperti lambang hati atau cinta, dan terletak di bagian bawah permukaan planet tersebut. Laman The Independent melansir, daerah yang membentuk corak hati tersebut diberi nama `Tombaugh Regio`.

Tombaugh Regio diumumkan pada saat konferensi pers yang dilakukan pihak NASA setelah New Horizons berhasil mencapai lintasan terdekat di planet terjauh di tata surya tersebut. Pada saat yang bersamaan, New Horizons juga mengirimkan gambar bentuk Pluto dari dekat lewat sebuah foto.

Foto tersebut diambil dari jarak 12.500 kilometer dari atas permukaan. Bentuk corak hati yang hadir di permukaan Pluto pun telah menjadi simbol yang begitu ikonik di mata publik, sehingga banyak yang menyebutnya sebagai `Planet Hati`.

Nama Tombaugh Regio sendiri diambil dari Clyde Tombaugh, seorang astronot asal AS yang pertama kali menemukan Pluto pada tahun 1930. Tombaugh pertama kali mengidentifikasi Pluto di Lowell Observatory di Arizona dengan menggunakan teleskop fotografik 13in.

Misi ekspedisi Pluto telah berjalan selama sembilan tahun lamanya. Dengan menggunakan pesawat luar angkasa bernama New Horizons, NASA berharap bahwa misi tersebut dapat mengungkap tabir planet kerdil itu dan dapat dipublikasikan.

Perjuangan New Horizons menempuh jarak yang begitu jauh rupanya tidak berjalan mulus, namun pada akhirnya berbuah hasil yang manis. Sebelumnya, New Horizons sempat hilang kontak selama lebih dari satu jam ketika sudah mencapai Pluto dengan jarak sebesar 7.800 mil (sekitar 12.500 km).  

Selain itu, NASA pun menemukan bercak hitam yang muncul bahkan tersebar merata di seluruh wilayah ekuator Pluto. bercak yang disebut `zona gelap` pada Pluto ini terbentang sepanjang 300 mil. 

Selain menemukan bercak hitam dan bentuk corak hati, para ilmuwan pun juga mengungkap sebuah gambar penampakan warna baru di Planet Pluto. Mereka menjelaskan warna tersebut berupa seperti dua wajah yang berbeda, seakan memberikan isyarat bahwa terdapat kehidupan alien dalam planet Pluto.

(jek/dhi)

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.