Sukses

Youtube Kini Tampil bak Toko Online

Layaknya e-commerce, Youtube tak hanya ingin menampilkan iklan, tetapi juga mendorong agar produk dari iklan tersebut dibeli pengunjung.

Liputan6.com, Jakarta - Jika Anda sering mengakses video streaming di Youtube, tentu Anda sudah tak asing dengan iklan yang suka tiba-tiba muncul sebelum video diputar.

Nah, Youtube berencana menghadirkan fitur baru yang berkaitan dengan iklan. Tapi, kali ini iklan tersebut akan memunculkan tampilan belanja langsung sebagai referensi bagi viewers.

Perusahaan yang berbasis di California ini memperkenalkan Shopping Ads (iklan belanja). Seperti dilaporkan Venture Beat, Kamis (1/10/2015), Shooping Ads akan memungkinkan pengguna untuk belanja produk dari referensi video.

Shooping Ads bekerja tak jauh berbeda dengan iklan yang sering muncul di video Youtube. Akan tetapi, fitur terbaru ini membuat produk lebih terlihat ingn dibeli (shoppable).

Youtube membuat iklan shoppable itu dengan teknologi TrueView. Teknologi ini akan memunculkan tampilan produk di sepanjang sisi layar ketika memutar video iklan. Konsumen kemudian dapat mengklik produk untuk menjelajahi lebih lanjut atau melakukan pembelian.

Nantinya, Youtube akan memilih video iklan yang sesuai dengan relevansi konteks iklan atau kelayakan untuk ditampilkan ke viewers.

Fitur baru ini sebetulnya terbilang lebih mendorong pembuat konten untuk memperoleh uang di Youtube. Seperti iklan lainnya, Google akan mengambil hasil dari iklan tersebut.

(Cas/Isk)*

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini