Sukses

Top 5: Hiu Rusak Drone Miliaran Rupiah Sedot Perhatian

Top 5 berita terpopuler yang paling banyak dibaca di kanal Tekno Liputan6.com kemarin, Sabtu (3/10/2015).

Liputan6.com, Jakarta - Berikut kami rangkumkan Top 5 berita terpopuler yang paling banyak dibaca di kanal Tekno Liputan6.com kemarin, Sabtu (3/10/2015).

1. Drone Seharga Rp 3 Miliar Rusak Diamuk Hiu

Drone tidak hanya digunakan untuk terbang di di udara. Pesawat tanpa awak itu juga bisa dimanfaatkan untuk menyelam di dalam laut dengan tingkat kedalaman yang cukup intens. Namun, ketika menyelam di dalam laut, pemilik drone juga harus tahu bahwa lingkungan yang dijelajahi harus bebas dari makhluk hidup yang mungkin merasa terganggu hingga dapat merusak perangkat tersebut.

2. Planet Mars Bakal Dijadikan Objek Wisata Luar Angkasa

Ditemukannya kandungan air di Planet Mars ternyata membuka peluang untuk tinggal di planet tersebut. Bahkan, seorang engineer NASA yang terlibat di proyek penelitian Planet Mars mengungkap bahwa Badan Antariksa Amerika Serikat itu akan menjadikan Mars sebagai objek liburan luar angkasa.

3. Ngecas Ponsel Kelak Bisa Pakai Jamur Portobello

Anda penggemar makanan jamur? Pastinya Anda tahu jenis jamur yang satu ini, portobello mushroom. Ya, jamur tersebut memang sangat sedap untuk disantap dengan sambal. Jamur ini juga sering dipakai oleh para vegetarian untuk mengganti porsi daging ketika memasak barbecue.

4. Penemu Ponsel: iPhone 6s Membosankan!

Tak semua orang terkesan dengan kecanggihan yang disuguhkan oleh smartphone terbaru Apple, iPhone 6s. Salah satunya adalah penemu ponsel, Martin Cooper. Menurut pria yang pernah bekerja di Motorola tersebut, tidak ada yang terlalu perlu dibesar-besarkan dari iPhone 6s. Bahkan dia berpikir iPhone 6s membosankan.

5. Game Ini Tak Beri Kesempatan Kedua bagi Pemainnya

Sebagian besar game biasanya memberikan kesempatan kedua bagi para pemain yang gagal atau mati. Untuk melanjutkan permainannya, mereka dapat memulainya dari tempat terakhir permainan yang telah disimpan sebelumnya.Namun tidak demikian dengan game ini, yang tidak memberikan kesempatan tersebut.

(dhi)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini