Sukses

Kunjungi Facebook, Menkominfo Bahas Apa?

Usai kembali dari Amerika Serikat (AS), Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara, berbagi pengalamannya.

Liputan6.com, Jakarta - Usai kembali dari Amerika Serikat (AS) beberapa pekan lalu, Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara, berbagi cerita tentang pertemuannya dengan beberapa raksasa teknologi, seperti Facebook misalnya.

"Ketika kami berkunjung ke Facebook. Ada dua hal yang kami bahas di sana. Kami bertemu dengan Sheryl Sandberg, Chief Operating Officer (COO) Facebook," kata Rudiantara, ditemui usai acara Peresmian Pabrikasi Smartphone Lenovo di Indonesia, di Shangri-La Hotel, Jakarta, Rabu (4/11/2015).

Rudiantara menyebutkan dua hal yang dibahas tersebut antara lain program bersama yang berkaitan dengan safety online dan pemanfaatan Facebook untuk Usaha Kecil Menengah (UKM) di Tanah Air.

"Pengguna Facebook di Indonesia itu sekitar 76 juta orang, sangat besar. Kami tak ingin Indonesia dilihat sebagai pasar saja, tetapi bagaimana berkontribusi terhadap program-program yang berkaitan dengan safety online," jelasnya.

Program safety online, kata dia, tidak berkaitan dengan isu keamanan (privacy), tetapi lebih ke edukasi literasi kepada pengguna agar hati-hati dalam menggunakan media sosial, seperti Facebook.

"Misalnya, sebelum forward sebuah informasi, coba dicek dulu. Dengan 76 juta pengguna Facebook, masa kita diam saja?" tambahnya.

Sementara, Rudiantara tak berbagi banyak informasi terkait program kedua, yakni pemanfaatan Facebook untuk UKM. Sebab hal itu lebih banyak dibahas oleh Triawan Munaf, Kepala Badan Ekonomi Kreatif.

Dalam kunjungan tersebut, Menkominfo tidak sendirian. Ia ditemani oleh lima teknoprenuer Indonesia, antara lain Go-Jek, Tokopedia, Kaskus, Traveloka, dan Mataharimall.com.

(cas/why)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini