Sukses

Bocoran Jadwal Update Marshmallow untuk Smartphone Samsung

Berikut bocoran jadwal kehadiran Android 6.0 Marshmallow untuk smartphone Samsung.

Liputan6.com, Jakarta - Kabar baik bagi Anda pengguna smartphone Samsung yang sedang menantikan update Android 6.0 Marshmallow. Kendati masih berupa bocoran, baru-baru ini sudah beredar jadwal pembaruan smartphone Samsung yang akan mendapat Android 6.0 Marshmallow.

Mengutip informasi dari laman Phone Arena, Senin (16/11/2015), sesuai dengan informasi rencana pembaruan Android 6.0 Marshmallow untuk perangkat Samsung yang muncul beberapa waktu lalu, dari bocoran itu diketahui bahwa pembaruan Android 6.0 Marshmallow akan dilakukan dalam tahap dua tahap.

Smartphone Samsung yang masuk dalam tahap pertama pembagian Android 6.0 Marshmallow adalah Galaxy Note 5 dan Galaxy S6 Edge+. Keduanya akan mendapat pembaruan Android 6.0 Marshmallow mulai Desember 2015.

Masih di tahap pertama, smartphone lain yang menerima pembagian update Android 6.0 Marshmallow adalah Galaxy S6 dan Galaxy S6 Edge. Keduanya akan mendapat pembaruan Android 6.0 Marshamallow pada Januari 2016.

Baca Juga

Smartphone terakhir yang mendapat pembaruan Android 6.0 Marshmallow di tahap pertama adalah Galaxy Note 4 dan Galaxy Note Edge. Keduanya akan mencicipi Android 6.0 Marshmallow pada Februari 2016.

Sebenarnya masih ada dua smartphone lagi yang masuk jadwal pembaruan tahap pertama, yaitu Galaxy S5 dan Galaxy Alpha. Namun belum diketahui kapan keduanya akan mendapat pembaruan, sebab status keduanya disebut masih dalam tahap menunggu persetujuan teknis.

Sama seperti Galaxy S5 dan Galaxy Alpha, semua smartphone di tahap dua masih  menunggu persetujuan teknis. Kendati demikian, sudah bisa diketahui tipe smartphone Samsung yang akan mendapat pembaruan di tahap kedua. Beberapa di antaranya adalah Galaxy A8, Galaxy A7, Galaxy A5, Galaxy A3, Galaxy E7, dan Galaxy E5.

Dari bocoran itu juga diketahui bahwa nantinya masih ada tahap ketiga pembaruan untuk tipe smartphone Samsung lainnya. Namun, belum diketahui tipe apa saja yang akan mendapat pembaruan, sebab masih menunggu proses uji coba selesai.

Sayangnya dalam bocoran tersebut tidak disertakan informasi tentang pembaruan untuk tablet Samsung. Oleh karena itu, masih belum bisa dipastikan kapan tablet besutan Samsung akan mencicipi Android versi terbaru.

(Dam/Isk)*

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.