Sukses

Membasmi Penjahat Kota dengan Game Smart Catch

Dengan kreativitas dan prestasi yang ditoreh generasi muda asal Makassar, melindungi warga kota bisa lewat game.

Liputan6.com, Makassar - Meminamlisir angka kejahatan dan melindungi warga kota tidak hanya tugas polisi, pemerintah, masyarakat, dan pihak lainnya. Dengan kreativitas dan prestasi yang ditoreh generasi muda asal Makassar, melindungi warga kota bisa lewat game.

Mereka yang tergabung dalam Maningo Studio - lolos di Grand Final Smart Generation For Smart City Competition yang di gelar secara nasional oleh Institut Teknologi Bandung - mampu menciptakan game Smart Catch.

Game ini menawarkan pengalaman unik yaitu kerja sama membasmi kejahatan dan melindungi kota sambil berkenalan dengan penggunaan teknologi Smart City yang mendukung pengamanan kota yang lebih baik seperti surveillance, media sosial, dan lainnya.

"Lewat game ini, kami ingin mengedukasi masyarakat tentang pentingnya teknologi Smart City, sekaligus menunjukkan kehandalan Smart City dalam menangani masalah keamanan. Dan hal ini sangat compatible dengan program Sombere’ Smart City yang di jalankan Pemkot Makassar," ucap Andri Darmawan, pentolan Maningo Studio kepada tim Liputan6.com, Kamis (3/12/2015) kemarin.

Andri yang juga perancang Smart Catch mengungkapkan bahwa game ini berisikan aplikasi strategi multiplayer, di mana tiap pemain bekerja sama bertugas mencari dan menangkap pelaku kejahatan yang berada di kota mereka dengan bantuan teknologi smart city yang ada.

"Maningo Studio terdiri dari empat mahasiswa dari beberapa kampus di Makassar yang ikut berlaga di kategori Online Multiplayer Game Developement Competition, Kompetisi Rancang Bangun Online Multiplayer Game dengan tema Smart City di Bandung," jelas Andri.

Sementara Moh Ramdhan Pomanto yang sebelumnya akan membangun rumah Software Indonesia di Kota Makassar mengaku kagum dengan keunikan dan kehandalan game hasil karya anak-anak Kota Daeng.

"Inilah maksud saya membangun Smart City di Makassar, salah satunya ditandai munculnya anak muda kreatif yang ikut memikirkan persoalan kota dengan cara yang lebih smart," kata Walikota Makassar Moh Ramdhan Pomanto.

(Ahmad Yusran/Isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini