Sukses

10 Selebritas Ternama Dunia Penggila Gim

Liputan6.com, Jakarta - Bermain gim termasuk hobi, akan tetapi, cukup menarik untuk melihat kalau hobi yang satu ini dilakukan oleh selebritas ternama di dunia.

Menurut informasi yang dikutip dari Lakebit, Kamis (5/5/2016), banyak selebritas Hollywood melepas lelah dan penat mereka dengan cara bermain gim di PC ataupun konsol, mulai dari Call of Duty, Halo hingga World of Warcraft.

Siapa aja para selebritas Hollywood tersebut? Simak ulasannya berikut ini.

1. Daniel Craig
Daniel Craig
Siapa sih yang tidak kenal dengan pria kelahiran Inggris ini? Sukses gantikan Pierce Brosnan di tahun 2006 sebagai James Bond, siapa sangka aktor berumur 48 tahun ini suka bermain gim.

Sempat mengatakan suka bermain gim Halo, Daniel Craig ternyata lebih memilih untuk bermain gim seri GTA. Craig, di salah satu sesi wawancara dengan ING, mengakui dirinya pernah bermain Red Dead Redemption untuk mempersiapkan dirinya berperan di salah satu film arahan Jon Favreau berjudul Cowboys and Aliens.

2. Mila Kunis
Mila Kunis
Cantik dan berbakat sepertinya tidak cukup untuk aktris kelahiran Rusia ini. Menorehkan namanya di Hollywood dengan penampilan luar biasa di film seperti Black Swan dan Teddy, siapa sangka artis bernama lengkap Milena Markovna "Mila" Kunis ini suka bermain gim.

Tidak hanya tampil sebagai karakter gim di sebuah film--Max Payne--secara terang-terangan Mila mengakui dirinya sangat suka bermain massively multiplayer online role-playing game (MMORPG) terkenal berjudul World of Warcraft.

Bahkan Mila juga mengakui waktu kosongnya dihabiskan banyak dengan bermain gim. Istri dari aktor tampan Ashton Kutcher ini juga sempat mengajak temannya ikut bermain World of Warcraft.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Jamie Lee Curtis

3. Jamie Lee Curtis
Melakukan akting pertama sebagai Laurie Strode di film Halloween besutan John Carpenter di 1978, aktris lawas nan cantik pemenang Golden Globe ini ternyata pernah tampil di salah satu iklan gim World of Warcraft milik Blizzard pada tahun 2010.
Jamie Lee Curtis
Tidak hanya suka bermain gim, Jamie terkadang suka menghadiri berbagai turnamen gim di 2015 bersama dengan keluarganya. Tak berhenti di situ saja, selain bermain gim, wanita berumur 58 tahun ini juga menyukai cosplaying.

Terbukti, di turnamen EVO 2015, Jamie sempat datang menggunakan kostum Vega Street Fighter dan bermain sebagai Cammy saat bermain gim Street Fighter. Ia secara sembunyi-sembunyi menggunakan kostum lengkap karakter World of Warcraft dan hadir di Blizzcon 2015.

4. Megan Fox

Aktris cantik ini tidak malu-malu mengungkapkan dirinya sebagai seorang gamer. Bintang di dua film Transformer dan TMNT ini mengakui sangat aktif Microsoft Xbox Live bermain gim Halo.
Megan Fox
Tidak hanya gim Halo, wanita cantik ini juga suka menguji kemampuannya bertarung di Mortal Kombat, menguji kemampuan bermusiknya di gim seri Guitar Hero, dan bermain beberapa judul gim olahraga di Nintendo Wii.

3 dari 5 halaman

Ice T

5. Ice T

Aktor dan musisi Ice T memang sudah cukup lama malang melintang di dunia hiburan, dengan mengawali karier sebagai penyanyi rap, dan penampilannya yang khas di serial TV terkenal Law & Order: Special victims Unit.
Ice T
Terhitung tidak muda lagi, Ice T ternyata 'melek' kemajuan teknologi khususnya di dunia gim. Bahkan pria kelahiran New Jersey ini juga menyumbangkan suaranya di gim GTA 3: San Andreas sebagai gangster rapper bernama Madd Dogg dan karakter Griffin di Gear of War 3.

Dengan akun Xbox LORD 187X, Ice T cukup rajin memainkan beberapa judul gim seperti Dead Rising 3, Fallout 4 hingga The Division.

6. Zac Efron

Mencuat namanya setelah bermain di film High School Musical (2006), pria bernama lengkap Zachary David Alexander "Zac" Efron ini merupakan penggila gim, terutama gim seri Halo.

Zac Efron
Terbukti, di 2007 Zac berkesempatan untuk menjadi host peluncuran seri terbaru Halo. Tersebar kabar hubungannya dengan Vanessa Hudgens retak karena Zac terlalu asyik bermain gim.

4 dari 5 halaman

Henry Cavill

7. Henry Cavill

Walau mendapatkan kritik keras untuk aktingnya di dua film reboot Superman, aktor kelahiran Inggris ini ternyata memiliki pengalaman di dunia gim.

Di salah satu obrolan santai dengan Conan O'Brien, Cavill hampir kehilangan kesempatan untuk mendapatkan peran di Man of Steel karena terlalu asyik bermain gim World of Warcraft.
Henry Cavill
Selain hardcore gamer di World of Warcraft, Cavill juga suka memainkan The Elder Scrolls 5: Skyrim.

8. Jessica Alba

Lebih suka bermain gim kasual, Alba banyak menghabiskan masa kecilnya untuk bermain gim seperti Super Mario Bros. dan The Legend of Zelda. Kini artis cantik yang sudah memilliki dua anak ini lebih memilih memainkan gim fitness di Wii dan Brain Age di Nintendo DS.
Jessica Alba
Cenderung memilih gim besutan Nintendo, Alba pernah memberikan rekan-rekan aktornya di film Fantastic Four: Rise of the Silver Surfer sebuah DS setelah syuting selesai.

5 dari 5 halaman

Ronda

9. Ronda Rousey

Didapuk sebagai wanita paling tangguh di dunia, siapa sangka atlet UFC Ronda "Rowdy" Rousey ini suka bermain gim Pokemon. Ia juga sempat mengakui sudah memainkan gim Pokemon sejak dirilis di Game Boy.
Ronda Rousey
Tidak hanya itu, Ronda mengatakan dia sudah menguasai kedua gim Pokemon Stadium dan mendapatkan skor sempurna di Pokemon Snap. Saat remaja, pemegang sabuk hitam tingkat empat di Judo ini juga pernah menjadi salah satu moderator forum Pokemon.


10. Rosario Dawson

Lagi-lagi Pokemon memakan korban. Mengaku sebagai gamer konsol, seperti Ronda, Rosario Dawson pun juga terpincut dengan gim besutan Nintendo sejak lama.
Rosario Dawson
Dawson juga menyebutkan selain Pokemon, Super Mario Bros. dan The Legend of Zelda adalah gim favoritnya. Bahkan artis cantik kelahiran New York ini meminjamkan suaranya untuk salah satu karakter di dalam film yang diangkat dari gim berjudul Ratchet & Clank.

(Ysl/Why)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.