Sukses

Canggih, Startup Ini Ciptakan Tato yang Bisa Hilang dalam Setahun

Liputan6.com, New York - Meski berperan sebagai penghias kulit, tak sedikit orang mengungkap bahwa mereka ingin menghilangkan tato permanen mereka karena sejumlah alasan.

Hal ini dipandang startup yang bernama Ephemeral sebagai sebuah kesempatan. Oleh karena itu, startup yang berbasis di kota New York ini menciptakan sebuah teknologi tato temporer yang bisa menghilang dengan sendirinya.

Tato temporer di sini bukan berarti 'tato-tatoan' gosok dan tempel yang Anda temui di dalam bungkus snack. Tato temporer Ephemeral diklaim memiliki desain persis seperti tato permanen. Ini tentu merupakan kabar baik bagi yang ingin memiliki tato permanen namun ingin tato tersebut hilang dalam waktu yang ditentukan.

Dikutip Fox News, Senin (30/5/2016), Ephemeral memiliki tim yang terdiri dari lima orang. Mereka mengembangkan dua produk tato, produk pertama adalah tato tinta yang dirancang untuk bisa memudar dalam waktu satu tahun. Produk kedua adalah solusi removal (menghilangkan) tato tanpa rasa sakit.

CEO Ephemeral, Seung Shin, mengatakan bahwa startup tersebut didirikan karena pengalaman pribadi. Pria yang baru saja menyelesaikan studinya di New York University ini mengungkap bahwa ia sempat membuat tato saat kuliah. “Orang tua saya tidak setuju dan memaksa saya untuk menghilangkannya,” ia melanjutkan.

Selain mahal, menghilangkan tato dengan teknologi laser rupanya sakit dan meninggalkan luka. Terbukti bekas luka yang Shin miliki saat tatonya dilaser.


Di sinilah ia berpikir mencoba untuk menemukan solusi bagaimana menciptakan teknologi tattoo removal yang tidak menyakitkan sama sekali, serta membuat tato yang dapat hilang dengan sendirinya.

Berbekal ilmu studi Kimia dan Biomolekular yang ia emban selama kuliah, Shin merancang tato dengan tinta molekul warna kecil yang ditempatkan pada molekul yang lebih besar.

“Saya sempat mengujinya dan hasilnya positif. Untuk tato yang kami buat, ia akan hilang dengan sendirinya seiring molekul warna menipis,” ia memaparkan.

Untuk saat ini, Shin mengungkap bahwa Ephemeral masih dalam tahap pencarian investor. Ia berharap, produknya akan tersedia di pasaran setidaknya pada akhir tahun 2018.

(Jek/Ysl)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini