Sukses

Tips Memperluas Ruang Memori pada Android

Berikut tips untuk memperluas ruang memori internal pada ponsel Android kamu.

Liputan6.com, Jakarta - Apakah kamu tidak bisa memasang aplikasi baru pada smartphone Android? Jika iya, mungkin karena memori smartphone kamu sudah terlalu penuh. 

Dikutip Tekno Liputan6.com dari Android Central, Rabu (20/7/2016), berikut sejumlah tips untuk membebaskan memori pada smartphone Android kamu.

1. Cek Penggunaan Memori Smartphone
Hal pertama yang harus dilakukan sebelum membebaskan ruang penyimpanan pada Android adalah dengan mengecek kapasitasnya.

Cara mengecek kapasitas ruang memori pada Android (Android Central).
Caranya dengan buka Settings, geser ke bawah dan pilih Storage and USB. Selanjutnya cek Apps dan Processes untuk melihat seberapa banyak ruang penyimpanan yang telah digunakan.

2. Uninstall Aplikasi Lama atau Tak Terpakai
Di antara berbagai aplikasi yang banyak diunduh di Android, pasti ada beberapa yang tak dipakai. Daripada hanya menghabiskan ruang penyimpanan lebih baik untuk meng-uninstall aplikasi tersebut.

Cara uninstall aplikasi pada Android (Android Central).
Caranya dengan masuk ke Setting kemudian tap menu Applications atau Apps. Ketuk pada aplikasi yang hendak kamu uninstall. Selanjutnya pilih Uninstall untuk menghapusnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Hapus Unduhan Tak Penting

3. Cek dan Hapus Unduhan yang Tak Penting
Jika kamu memiliki kebiasaan mengunduh setiap file yang dikirimkan oleh orang lain, kemungkinan Android kamu memiliki kepenuhan muatan.

Meski begitu, menu Download tak selalu ada pada tiap smartphone. Namanya mungkin bisa bermacam-macam, kamu bisa menghapusnya untuk meringankan memori smartphone Android.

Cara menghapus unduhan yang tak penting di Android (Android Central).
Caranya dengan masuk ke File Manager, kemudian pilih Downloads, kemudian pilih file mana saja yang ingin kamu hapus.

4. Hapus Video Berkapasitas Besar
Hal lain yang perlu dilakukan untuk membebaskan memori Android adalah dengan menghapus video yang memiliki kapasitas memori besar atau memindahkannya ke komputer jika video tersebut penting.

Terdapat folder screenshot dan selfie di galeri. | via: techcrunch.com
5. Gunakan Kartu MicroSD
Perlu diingat bahwa tak semua smartphone mendukung slot kartu memori eksternal. Namun jika Android kamu memiliki slot microSD, alangkah lebih baiknya jika memindahkan memori yang tersimpan di ruang penyimpanan internal ke microSD. 

cnet.com

(Tin/Cas)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.