Sukses

Nongol di Laman Benchmark, Nokia Luncurkan Ponsel Android Baru?

Hasil benchmark muncul di laman Geekbench, Nokia sedang siapkan sebuah perangkat Android?

Liputan6.com, Jakarta - Smartphone terbaru Nokia dengan model number D1C nongol di Geekbench, sebuah laman pengujian benchmark ponsel.

Pada laman tersebut, tak banyak informasi tentang Nokia D1C yang disajikan. Meski begitu, smartphone ini sudah menggunakan OS Android Nougat 7.0 itu dan menggunakan chipset Snapdragon 430 serta CPU octa-core 1.4GHz dan GPU Andreno 505.

Hasil pengujian benchmark Nokia D1C (Sumber: Phone Arena)
Informasi yang Tekno Liputan6.com kutip dari Phone Arena, Senin (3/10/2016), Nokia D1C ini bakal memiliki RAM seluas 3GB di dalamnya.

Dengan spesifikasi tersebut, kuat diduga bahwa smartphone ini akan hadir sebagai pesaing jajaran produk mid-range pabrikan lain.

Berdasarkan laman pengujian benchmark Geekbench, terlihat bahwa smartphone tersebut diuji sebanyak lima kali di tanggal 30 September.

Hasil pengujian benchmark memperlihatkan skor paling tinggi untuk single-core score adalah 682 poin. Sedangkan untuk multi-core score mencapai 3.229 poin.

Selain Nokia D1C, kabarnya perusahaan juga sedang mengembangkan beberapa perangkat seri dengan besaran layar 5,2 inci serta 5,5 inci.

Rumor itu menyebut Nokia akan membenamkan kamera yang cukup mumpuni dengan resolusi 22,6MP dan menjadi salah satu smartphone premium Nokia.
Nokia D1C nongol di laman pengujian benchmark (Sumber: Phone Arena)
Sebagai informasi, pada bulan April 2014, yakni ketika kesepakatan antara Microsoft dan Nokia berakhir, Nokia Device and Services dipindahkan ke Redmond dengan nilai saat itu US$ 7 juta (Rp 90 miliar).

Setelah berpisah dengan Microsoft, Nokia dikabarkan mengembangkan smartphone buatan mereka sendiri, yang menggunakan OS Android. 

(Tin/Ysl)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.