Sukses

Terungkap, Spesifikasi Gim Ultimate Marvel vs Capcom 3 untuk PC

Capcom akhirnya mengungkap spesifikasi untuk Ultimate Marvel vs Capcom vs Capcom 3 versi PC

Liputan6.com, Jakarta - Ultimate Marvel vs Capcom 3 memang bukanlah judul terbaru dari seri gim tersebut. Namun sejak diluncurkan pada 2011, gim ini hanya tersedia secara terbatas untuk PlayStation 3, Xbox 360, dan PS Vita.

Lalu pada awal tahun ini, Capcom mengumumkan gim tersebut baru akan menyambangi Xbox One dan PC melalui Steam. Setelah pengumuman tersebut, kali ini Capcom mengungkap spesifikasi yang dibutuhkan PC untuk memainkan Ultimate Marvel vs Capcom 3.

Dikutip dari Ubergizmo, Kamis (2/2/2017), spesifikasi minimal yang dibutuhkan untuk memainkan gim adalah Intel Core 2 Duo 2,4GHz, RAM 2GB, kartu grafis NVIDIA GeForce GTX260, dan ruang simpan 16GB.

Sementara spesifikasi yang disarankan adalah Intel Core 2 Quad 2,7GHz, RAM 4GB, dan NVIDIA GeForce GTX560. Rencananya, Capcom akan mulai merilis gim ini pada 7 Maret 2017.

Selain gim Ultimate Marvel vs Capcom 3, pengembang asal Jepang itu sebenarnya telah mengumumkan kehadiran seri terbaru dari seri Marvel vs Capcom. Mengambil judul Marvel vs Capcom 4, gim tersebut direncanakan akan rilis pada tahun ini.

Kendati tak banyak informasi yang terungkap mengenai gim anyar ini, Capcom telah meluncurkan video trailer dari gameplay perdana gim tersebut pada tahun lalu. Menurut sumber anonim beberapa karakter baru akan mengisi roster petarung gim tersebut baik dari Marvel Cinematic Universe dan gim miik Capcom lainnya.

(Dam/Why)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini