Sukses

Siri di iOS 11 Bakal Mampu Pelajari Kebiasaan Pengguna

Sama halnya dengan Google Assistant, Siri di iOS 11 akan bisa merespon permintaan pengguna secara kontekstual.

Liputan6.com, Cupertino - Siri, asisten digital milik Apple untuk iOS, akan lebih pintar seiring dengan pembaruan sistem operasi iOS 11. Salah satu pembaruan Siri yang paling disorot adalah kemampuannya yang bisa mempelajari kebiasaan pengguna.

Dilansir Ubergizmo via 9to5Mac, Rabu (29/3/2017), Siri bahkan akan mengerti apa yang diminta pengguna sehari-hari secara kontekstual, entah itu pemesanan transportasi online, menjadwalkan pertemuan, mengirim pesan via aplikasi chatting dan masih banyak lagi.

Ia pun akan terintegrasi dengan aplikasi iMessage dan menawarkan syncing iCloud secara otomatis.


Selain untuk iOS 11, Apple kabarnya juga akan mengoptimalkan performa Siri untuk sistem operasi TV pintar dan smartwatch Apple, tvOS dan watchOS. Untuk keduanya, Siri akan memiliki konteks perintah suara yang lebih luas.

Teknologi ini sebetulnya sudah hadir lebih dulu lewat Google Assistant, asisten digital besutan Google. Ia sudah bisa mengerti permintaan pengguna secara kontekstual dan mampu menjawabnya dengan kalimat yang lebih spesifik.

iOS 11 akan diperkenalkan Apple di gelaran Worldwide Developer Conference (WWDC) 2017 pada 5-9 Juni 2017 mendatang di San Jose, California.

Selain iOS, Apple akan membahas sistem operasi macOS dalam sebuah presentasi. Sejumlah engineers dan eksekutif dipastikan akan hadir untuk membawa 'kejutan' soal update besar kedua sistem operasi tersebut.

Apple juga telah menyebar undangan WWDC 2017 ke sejumlah pihak secara tertutup. Tema besar yang diangkat kali ini adalah pengembangan ide dan pengalaman pengguna bersamaan dengan teknologi.

(Jek/Cas)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini