Sukses

3 Smartphone dengan 4 Kamera, Apa Saja?

Berikut ini daftar smartphone yang memiliki empat kamera berkualitas tinggi.

Liputan6.com, Jakarta - Smartphone dengan dua kamera utama atau kamera depan tak pernah terpikiran sebelumnya. Namun nyatanya, sejumlah vendor kini telah menghadirkan kamera dengan lensa ganda. 

Tak berhenti sampai di situ, beberapa vendor bahkan menyematkan empat kamera sekaligus dalam satu smartphone. Meskipun tak seluruh kamera itu digunakan untuk menangkap gambar, jelas kemampuan tersebut dapat mengubah tren kamera ponsel pintar ke depan. 

Lantas, smartphone apa saja yang kini telah hadir dengan empat kamera sekaligus? Berikut ini tiga smartphone dengan empat kamera yang sudah rilis di pasaran. 

1. Lenovo Phab 2 Pro

Lenovo dapat dikatakan sebagai smartphone perdana yang hadir dengan empat kamera. Namun tak seluruh kamera itu digunakan untuk keperluan mengambil gambar.

Dua kamera yang diletakkan di bagian belakang bersama dengan kamera utama sebenarnya memiliki fungsi sebagai sensor motion tracking dan depth sensing.

Lenovo Phab 2 Pro. Dok: phonebunch.com

Kegunaan dua sensor itu diperlukan sebab Phab 2 Pro merupakan smartphone yang masuk dalam jajaran Project Tango dari Google. Jadi, perangkat ini sudah dibekali teknologi Augmented Reality (AR). Melalui tiga kamera belakang, smartphone ini dapat mengenali dan menangkap kondisi di sekitarnya.

Smartphone yang rilis pada November 2016 ini memiliki kamera depan 8MP dengan bukaan f/2.2. Phab 2 Pro juga didukung chipset Snapdragon 652, RAM 4GB, dan memori internal 64GB.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Asus

2. Asus Zenfone AR

Asus menghentak pameran Consumer Electronics Show (CES) 2017 dengan memperkenalkan Asus Zenfone AR yang masuk dalam Project Tango.

Zenfone AR juga disebut-sebut sebagai smartphone pertama di dunia yang dibekali teknologi Augmented Reality (AR) dan Virtual Reality (VR) sekaligus.

ZenFone AR diklaim sebagai smartphone pertama di dunia yang mendukung teknologi Virtual Reality (VR) dan Augmented Reality (AR) sekaligus. (Liputan6.com/Corry Anestia)

Sama seperti Lenovo Phab 2 Plus, empat kamera pada smartphone ini dibagi menjadi tiga kamera utama dan satu kamera depan.

Sistem tiga kamera yang disebut sebagai Asus TriCam ini terdiri dari 23MP kamera utama, kamera motion-tracking, dan kamera untuk keperluan depth sensing.

Sementara kamera depan dari smartphone yang dipersenjatai chipset Snapdragon 821 ini memiliki resolusi 8MP dan bukaan f/2.0.

ZenFone AR yang memiliki layar 5,7 inci beresolusi quad HD dengan layar AMOLED ini juga menjadi smartphone Android pertama dengan RAM 8GB.

 

3 dari 3 halaman

Alcatel

3. Alcatel Flash

Berbeda dari dua smartphone sebelumnya, empat kamera Alcatel Flash sebenarnya terdiri dari dua kamera utama dan dua kamera depan. Keduanya juga sudah didukung dual tone LED Flash.

Smartphone perdana Alcatel yang memiliki 4 kamera sekaligus

Untuk kamera depan, dua lensa yang disematkan memiliki resolusi sama yakni 13MP. Satu lensa berfungsi untuk monokrom, sedangkan lensa lain yang memakai sensor Sony IMX258 berfungsi untuk menangkap RGB.

Kedua kamera ini memiliki bukaan lensa f/2.0 dan sudah mendukung kemampuan merekam video berkualitas 4K.

Sementara kamera depan dari alcatel Flash terdiri dari lensa beresolusi 8MP dan 5MP yang berfungsi untuk memberi efek depth of focus.

(Dam/Isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini