Sukses

Huawei Akhiri Dominasi Oppo di Tiongkok

Huawei berhasil memimpin pasar smartphone Tiongkok pada kuartal I 2017.

Liputan6.com, Jakarta - Perusahaan riset Canalys mengungkapkan, Huawei berhasil memimpin pasar smartphone di Tiongkok pada kuartal I 2017. Hal ini sekaligus mengakhiri dominasi Oppo selama dua kuartal terakhir.

Menurut data Canalys, Huawei selama Januari - Maret 2017, mengapalkan 21 juta unit handset di Tiongkok. Jumlah tersebut membuat perusahaan mengantongi 18 persen pangsa pasar.

Sementara Oppo berada di posisi kedua dengan total pengapalan handset sedikit di bawah 20 juta unit. Vivo menempati posisi ketiga dengan pengapalan 17 juta unit produk. Kemudian untuk posisi keempat dan kelima, ditempati oleh Apple dan Xiaomi.

Gabungan tiga vendor yang memimpin pasar, menguasai setengah pengapalan smartphone di Tiongkok pada kuartal I 2017.

"Tiga vendor utama memimpin pasar dengan menguasai pengapalan produk lebih dari 50 persen untuk pertama kalinya pada kuartal ini," ungkap analis Canalys, Lucio Chen, seperti dilansir Phone Arena, Jumat (28/4/2017).

Pasar smartphone Tiongkok sendiri terus mengalami pertumbuhan, dengan adanya peningkatan pengapalan produk di atas 9 persen selama setahun terakhir. Canalys memperkirakan, pengapalan smartphone di Tiongkok pada kuartal I 2017 mencapai 114 juta unit.

(Din/Isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini