Sukses

Top 3: Pesawat Terbesar di Dunia Milik Pendiri Microsoft

Artikel mengenai pesawat terbesar di dunia milik pendiri Microsoft, menjadi artikel terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com.

Liputan6.com, Jakarta - Artikel mengenai pesawat terbesar di dunia milik pendiri Microsoft, menjadi artikel terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com edisi Jumat (2/6/2017). 

Dua artikel lainnya yang turut menyedot perhatian pembaca adalah artikel berjudul "8 Tips Mudah Memotret dengan Kamera iPhone" dan "Galaxy Note 8 Pakai Infinity Display dan Android 7.1.1?".

Selengkapnya simak Top 3 Tekno Liputan6.com berikut ini!

1. Melihat Pesawat Terbesar di Dunia Milik Pendiri Microsoft

Sebagai pendiri Microsoft, nama Paul Allen mungkin tak sepopuler Bill Gates. Meski begitu, Allen tetaplah seorang miliarder terkemuka di Silicon Valley. Seperti miliarder lainnya, ia memiliki proyek di samping Microsoft.

Proyek ini baru pertama kalinya diumumkan dan ternyata membuat orang tercengang. Siapa sangka, proyek yang dikembangkan Allen adalah sebuah pesawat terbesar di dunia.

Selama beberapa dekade, rekor sebagai pesawat terbesar di dunia dipegang oleh pesawat Ukraina Antonov AN-225. Mengutip laman Business Insider, Jumat (2/6/2017), kini rekor pesawat terbesar di dunia dipegang oleh pesawat milik perusahaan Allen, Stratolaunch.

Selanjutnya baca di sini 

2. 8 Tips Mudah Memotret dengan Kamera iPhone

 

Meski resolusinya terbatas, Apple tetap mengutamakan kualitas kamera pada iPhone-nya.

Untuk mengoptimalkan kamera iPhone agar hasil foto lebih memuaskan bagi pengguna, Apple juga menggandeng sejumlah fotografer untuk menyediakan tips memotret menggunakan kamera pada seri iPhone terbaru, mulai dari iPhone 6s, 6s Plus, 7, dan 7 Plus.

Perusahaan asal Cupertino ini mengklaim, sejumlah fitur yang tersemat di kameranya bisa memaksimalkan kualitas foto lebih baik. Adapun di antaranya seperti High Dynamic Range (HDR), exposure, dan masih banyak lagi.

Well, tanpa berpanjang lebar lagi, yuk intip 7 tips memotret dengan kamera iPhone agar hasilnya ciamik! Mengutip informasi yang dimuat via Mashable, Jumat (2/6/2017), berikut caranya

Selanjutnya baca di sini 

3. Galaxy Note 8 Pakai Infinity Display dan Android 7.1.1?

Informasi mengenai Galaxy Note 8 kembali beredar. Kali ini tentang layar dan sistem operasi (OS) yang akan digunakan phablet tersebut.

Dilansir dari Phone Arena, Jumat (2/6/2017), sebuah laporan menyebutkan Galaxy Note 8 akan meluncur dengan Infinity Display, seperti yang dimiliki Galaxy S8 dan Galaxy S8 Plus. Samsung menggunakan istilah Infinity Display untuk menggambarkan smartphone dengan bezel tipis.

Sejauh ini yang belum diketahui adalah resolusi layar, sementara ukuran layarnya, diperkirakan 6,3 inci. Lebih lanjut, Samsung dikabarkan masih setia dengan OS Android.

Selanjutnya baca di sini

(Why)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini