Sukses

Inilah Tablet Nokia Mercury yang Batal Dirilis Microsoft

Selain tablet Surface Mini dan Lumia 960, Microsoft juga pernah batal merilis sebuah tablet bernama Nokia Mercury.

Liputan6.com, Jakarta - Microsoft tampaknya membatalkan peluncuran lebih dari satu perangkat saat divisi mobile perusahaan masih aktif. Sebelumnya perusahaan pernah membatalkan peluncuran flagship smartphone Lumia 960 serta tablet Surface Mini.

Sebagaimana dikutip dari Phone Arena, Kamis (6/7/2017), kini ada satu lagi perangkat yang batal dirilis Microsoft, yakni Nokia Mercury. Nokia Mercury seharusnya dirilis tahun 2014 atau 2015. Tablet ini rencananya menjalankan OS Windows RT.

Dalam foto yang dipublikasikan oleh media Italia WindowsBlogItalia, sebuah tablet dengan warna oranye disebut-sebut merupakan Nokia Mercury.

Perangkat itu seharusnya dirilis dengan chipset Intel Atom Z3795 dan RAM 1 atau 2GB. Selain menjalankan OS Windows RT, prototipe Nokia Mercury itu juga kabarnya menjalankan OS Windows 8. Pada masanya, Windows 8 merupakan pilihan terbaik untuk sebuah sistem operasi.

Sayangnya, Nokia Mercury tak pernah mendapatkan lampu hijau dari Microsoft. Oleh karena itu, perangkat itu jadi salah satu dari sekian perangkat yang batal diperkenalkan ke dunia.

(Tin/Why)

Tonton Video Menarik Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.