Sukses

Permudah Ibadah di Tanah Suci, XL Rilis Paket Haji

XL Paket Haji terdiri dari paket telepon, SMS, dan internet dengan tiga pilihan paket.

Liputan6.com, Jakarta - Untuk mempermudah pelanggan dalam melaksanakan ibadah di Tanah Suci pada tahun ini, XL Axiata menyediakan XL Paket Haji yang sudah bisa dinikmati pelanggan mulai 26 Juli 2017.

GM Consumer Product XL, Roy Wisnhu Wibowo mengatakan bahwa komunikasi dengan keluarga di Indonesia merupakan kebutuhan setiap jemaah haji selama berada di Tanah Suci.

"Kami sangat memahami kebutuhan pelanggan agar bisa mendapatkan kemudahaan komunikasi, termasuk layanan data. Kami bekerja sama dengan operator di Arab Saudi untuk menyediakan paket dengan tarif murah," ujarnya dalam keterangan rilis, Jumat (21/7/2017).

Sementara itu, untuk melakukan panggilan ke semua operator di Indonesia dan Arab Saudi, tarif yang dikenakan Rp 5.000 per menit. Menerima telepon, tarifnya sebesar Rp 2.500 per menit, serta layanan internet dan BlackBerry harian sebesar Rp 35.000 per hari.

XL juga akan hadir di sejumlah lokasi pemberangkatan jemaah mulai 26 Juli. Lokasi ini antara lain Asrama Haji Pondok Gede Jakarta, Asrama Haji Bekasi, Asrama Haji Solo, dan Asrama Haji Surabaya. Sebagaimana diketahui, pada tahun ini jumlah jemaah haji Indonesia mencapai 221 ribu orang.

Pelanggan prabayar tinggal mengakses *123*747# untuk menikmati paket ini, atau menggunakan aplikasi MyXL. Adapun, XL Paket Haji terdiri dari paket telepon, SMS, dan internet dengan tiga pilihan paket. Berikut rinciannya:

1. Paket Nelpon & SMS
(50 menit telepon dan 50 kirim SMS, masa aktif 40 hari)
Rp 200.000

2. Paket Combo 20 Hari
(Internet Unlimited, 50 menit telepon, dan 50 kirim SMS, masa aktif 20 hari)
Rp 350.000

3. Paket Combo 40 Hari
(Internet Unlimited, 50 menit nelpon dan 50 kirim SMS, masa aktif 40 hari)
Rp 450.000.

(Cas/Why)

Tonton Video Menarik Berikut Ini: 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.