Sukses

Amazon Kindle Antiair Resmi Meluncur

Amazon resmi meluncurkan Kindle teranyarnya, yakni Kindle Oasis, yang punya spesifikasi antiair.

Liputan6.com, Jakarta - Kindle telah hadir di pasaran sejak 2007. Namun, Amazon belum pernah merilis Kindle yang memiliki spesifikasi antiair. Padahal, antiair kini salah satu fitur yang dianggap "wajib" di beberapa perangkat elektronik atau gadget.

Setelah 10 tahun lamanya, Amazon kini resmi merilis versi terbaru Kindle Oasis dengan dukungan fitur antiair. Versi ini telah dilengkapi dengan rating antiair IPX8 yang artinya telah diuji coba di air sedalam dua meter selama 60 menit.

Sebagaimana diketahui, pengguna Kindle memang telah mendesak Amazon untuk merilis Kindle antiair selama bertahun-tahun.

Bahkan di sebuah wawancara pada 2009 silam, New York Times sempat menyampaikan kepada CEO Amazon, Jeff Bezos, betapa sulitnya membaca Kindle jika sedang berendam mandi.

Alih-alih menanggapinya serius, Bezos justru membalasnya dengan candaan. "Aku menaruh Kindle-ku ke dalam kantong sebesar galon, hasilnya sangat ampuh," ujarnya seperti dikutip dari CNET, Jumat (13/10/2017).

Adapun, Kindle Oasis akan hadir di pasaran pada 31 Oktober ini dengan beberapa pilihan kapasitas, antara lain 8GB, 32GB (US$280) dan 32GB dengan koneksi seluler (US$ 350). 

(Cas/Isk)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.