Sukses

Manjakan Pengguna, Smartfren Boyong Voucher Data dan Kartu Perdana Baru

Liputan6.com, Jakarta - PT. Smartfren Telecom, Tbk (Smartfren) merilis voucher data 4G, kartu perdana “Now” dan program internet tanpa batas bagi para pembeli smartphone Andromax. Tiga layanan baru ini hadir seiring meningkatnya kebutuhan dan konsumsi data 4G LTE.

“Setelah kami memperkuat jaringan serta menerapkan sistem manajemen konsumen yang baru, kali ini Smartfren menghadirkan kembali produk dan layanan terbaru agar konsumen semakin mudah menikmati internet 4G LTE,” ungkap Deputy CEO Smartfren, Djoko Tata Ibrahim, dalam acara peluncuran layanan terbaru Smartfren di Jakarta, Senin (19/2/2018).

Voucher data ini dapat dibeli di counter terdekat dan bisa langsung diubah menjadi paket data. Voucher hadir dalam tiga pilihan harga yaitu Rp 60 ribu, Rp 30 ribu dan Rp 10 ribu.

Voucher Rp 60 ribu mendapatkan total kuota 16GB yang dibagi dua sebagai kuota utama dan malam hari. Selain itu juga mendapatkan kuota chatting unlimited dengan masa berlaku 30 hari.

Sementara, voucher Rp 30 ribu terdiri dari total kuota 8GB, yang penggunaannya juga dibagi dua. Namun, masa kuota chat unlimited cuma berlaku 14 hari.

Adapun voucher Rp 10 ribu mendapatkan total kuota 3GB, yang terdiri dari 1,25GB kuota utama dan 1,75GB untuk malam hari, serta chatting unlimited dengan masa berlaku tujuh hari.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Setop Kebiasaan 'Pakai-Buang'

Kehadiran voucher data ini diharapkan bisa menghentikan kebiasaan “pakai-buang” kartu perdana sejumlah pengguna.

“Dengan pilihan voucher data ini, harapan kami tidak ada lagi orang-orang yang membuang-buang starter pack ketika habis sekali pakai,” jelas Djoko.

 

3 dari 3 halaman

Kartu Perdana Now

Untuk kartu perdana “Now” memiliki dua pilihan harga yaitu Rp 20 ribu dan Rp 5 ribu.

Kartu perdana “Now” Rp 20 ribu memiliki kuota langsung sebesar 5GB, kuota 24 jam sebesar 1GB, kuota malam 3GB, serta bonus kuota 1GB dengan melakukan klaim di aplikasi MySmartfren.

Untuk pilihan harga Rp 5 ribu, dengan minimum pengisian ulang sebesar Rp 10 ribu maka pelanggan bisa mendapatkan kuota internet 100Mb dan telepon gratis ke sesama pengguna Smartfren.

Adapun untuk layanan internet tanpa batas lewat smartphone Andromax, pelanggan cukup melakukan isi ulang sebesar Rp 100 ribu. 

Setelahnya, mereka langsung bisa menikmati kuota sepuasnya dengan pemakaian wajar FUP 1GB/hari selama 30 hari. Layanan ini hanya tersedia untuk pengguna Andromax B Special Edition, A2, L dan Prime.

(Din/Jek)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.