Sukses

Ponsel Baru Essential Phone Bakal Lepas 'Poni'?

Essential diketahui baru saja mematenkan konsep ponsel terbaru yang tak lagi akan menggunakan poni alias notch.

Liputan6.com, San Francisco - Essential Phone, smartphone besutan kreator Android Andy Rubin, bisa dibilang sebagai salah satu smartphone revolusioner dalam bidang desain. 

Sebelum iPhone X mengusung desain notch, Essential dengan bangga jadi yang pertama membawa desain tersebut ke smartphone mereka.

Namun kini, sepertinya Essential tak ingin lagi mempunyai desain tersebut. Pasalnya, Essential telah mematenkan beberapa desainnya dalam beberapa bulan terakhir. Salah satu yang paling menarik adalah paten soal "kamera yang diintegrasikan ke layar." Dengan demikian, paten tersebut bisa jadi akan menghilangkan notch alias poni di atas layar smartphone.

Paten tersebut menjelaskan konfigurasi layar yang terdiri dari beberapa lapisan, di mana kamera terletak di "wilayah transparan yang secara substansial memungkinkan cahaya dari luar masuk ke sensor kamera."

Dengan kata lain, kamera depan akan tersembunyi di balik layar. Kita tak akan melihatnya, tetapi itu berfungsi sebagai kamera.

Dalam gambar paten, terlihat bahwa kamera diposisikan berada di tempat notch Essential biasa berada. Hal ini membuat layar LCD akan menempati seluruh permukaan depan perangkat, dengan sensor diletakkan di salah satu titik di dalam layar atau dikelilingi layar.

Teknik peletakannya pun masih belum jelas, diprediksi salah satu titik di bagian atas layar akan dibuat lubang atau cekung, untuk meletakkan sensor.

Tujuan serupa, di mana layar akan memenuhi seluruh permukaan perangkat bagian depan, sebenarnya telah direalisasikan oleh Vivo Apex. Bedanya, Vivo Apex membuat kamera depannya masuk ke dalam perangkat, dan bisa dikeluarkan jika dibutuhkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Cuma Terjual 5.000 Unit

Menurut laporan BayStreet, Essential Phone hanya terjual 5.000 unit sejak smartphone tersebut meluncur di AS pada bulan lalu. BayStreet dikenal dengan laporannya terkait pengapalan ponsel di Negeri Paman Sam.

Pemasaran Essential Phone sejak awal memang tidak begitu mulus karena mengalami beberapa kali penundaan. Essential Phone seharusnya dirilis di pasar pada Juni 2017, tapi pengapalannya baru bisa dimulai pada akhir bulan lalu di AS.

Kepastian peluncuran Essential Phone di pasar diumumkan langsung oleh Rubin melalui akun Twitter. Pada Agustus 2017, ia mengunggah gambar lini perakitan Essential Phone dan memastikan waktu peluncurannya.

"Kami dalam tahap produksi massal. Cari tahu di mana kamu bisa mendapatkannya pada pekan depan! #thisisessential," tulis Rubin kala itu.

Adapun Essential Phone dijual eksklusif untuk operator seluler Sprint di Amerika Serikat (AS) dengan kesepakatan kontrak. Namun, konsumen juga bisa membeli versi unlocked di Best Buy dan toko onlineEssential seharga US$ 699.

Reporter: Indra CahyaSumber: Merdeka.com

(Jek)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.