Sukses

Gelombang Ponsel Mampu Mengusir Nyamuk

Mengusir nyamuk dengan lotion atau obat bakar adalah hal yang biasa, namun bagaimana bila mengusir nyamuk dan tikus melalui iPhone. Tentu ini adalah hal yang luar biasa. Sebuah perusahaan asal Jepang, Sea Garden menciptakan aplikasi Masquito Buster yang aman digunakan untuk

Liputan6.com, Jakarta: Mengusir nyamuk dengan lotion atau obat bakar adalah hal yang biasa, namun bagaimana bila mengusir nyamuk dan tikus melalui iPhone. Tentu ini adalah hal yang luar biasa. Sebuah perusahaan asal Jepang, Sea Garden menciptakan aplikasi Masquito Buster yang aman digunakan untuk mengusir nyamuk.

Dalam penggunaannya, tidak ada bau menyengat yang ditimbulkan karena tidak adanya zat kimia. Namun sayang, kecanggihan itu tidak terdapat di semua ponsel. Saat ini, aplikasi tersebut baru tersedia di smartphone android dan iPhone dengan cara menghasilkan suara berferkuensi tinggi. Lokasi frekuensi tersebut berada dikisaran 17kHz hingga 19kHz yang tidak akan mengganggu atau terdengar manusia.

Canggihnya lagi, ternyata aplikasi ini semakin mantab karena dapat digunakan pula sebagai pengusir tikus. Dengan mengatur frekuensi, tikus- tikus yang berkeliaran di lorong - lorong rumah anda, akan takut dan pergi dari rumah. Dan bila Anda ingin menyendiri tanpa diganggu buah hati, alat canggih ini bisa sesekali Anda gunakan. Namun jangan terlalu sering, karena bisa membuat anak akan jauh dari pelukan Anda. (berbagai sumber/ARI) 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.