Sukses

Izin Segera Disahkan, Samsung Galaxy S4 Mini Siap Dipasarkan

Galaxy S4 Mini sudah masuk uji dapur untuk mendapatkan persetujuan Komisi Komunikasi Federal Amerika Serikat (FCC), dan masuk persetujuan FCC dengan kode GT-i9195.

Samsung sudah secara resmi mengungkap spesifikasi Galaxy S4 Mini, yang siap diluncurkan dalam beberapa bulan mendatang. Perusahaan asal Korea Selatan itu sepertinya tak mau menunggu lama untuk merilis versi mini dari flagship Galaxy S4 tersebut.

Dilansir dari laman Engadget, Rabu (5/6/2013), Galaxy S4 Mini pun sudah masuk 'uji dapur' untuk mendapatkan persetujuan Komisi Komunikasi Federal Amerika Serikat (FCC). Galaxy S4 Mini itu masuk persetujuan FCC dengan kode GT-i9195.

Rencananya, Samsung juga akan menghadirkan versi LTE untuk Galaxy S4 Mini. Tapi tampaknya versi LTE itu hanya untuk pasar Korea Selatan dan sejumlah negara lain. Sebab Galaxy S4 Mini di AS pun tak disertai dengan versi LTE-nya, tentu ada kemungkinan versi LTE tak masuk di Indonesia.

Versi mini Galaxy S4 itu hadir dengan layar 4,3 inci. Samsung menyematkan layar Super AMOLED qHD dengan resolusi sekitar 960 x 540 piksel. Untuk mendukung kinerja, Samsung membenamkan prosesor dual core 1,7 GHz. Lebih lengkap mengenai spesifikasi Galaxy S4 Mini, Anda bisa membacanya di tautan ini.

Galaxy Ace 3?

Selain Galaxy S4 Mini, ada produk lain besutan Samsung yang juga masuk 'dapur uji' FCC. Smartphone itu hadir dengan kode GT-S7272, yang juga tak mendukung frekuensi 3G di AS. Produk yang sepertinya hadir dalam versi dual-SIM itu diperkirakan sebagai Galaxy Ace 3, yang juga belum diperkenalkan Samsung.

Seperti Galaxy S4 Mini, Galaxy Ace 3 itu hadir dengan Android 4.2 Jelly Bean. Sedangkan layar yang digunakan WVGA. Belum diketahui detail lain mengenai smartphone itu. (gal/*)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini