Sukses

Tips Jitu Mengoptimalkan iPhone 5S dari Apple

Untuk mempermudah pengguna, Apple merilis serangkaian tips dan trik optimalisasi penggunaan smartphone generasi terbaru iPhone 5S.

Perangkat mobile besutan Apple selalu dibekali dengan kemampuan dan fitur-fitur unggulan. Namun sayang, karena minimnya eksplorasi yang dilakukan, terkadang pengguna tidak dapat memaksimalkan beragam keunggulan yang ditawarkan Apple.

Untuk mempermudah pengguna, pihak Apple merilis serangkaian tips dan trik optimalisasi penggunaan smartphone generasi terbaru iPhone 5S. Tips dan trik ini dimuat di laman situs resmi Apple.

Tips dan trik yang terdiri dari empat bagian ini mengajak pengguna mengeksplorasi fitur-fitur terbaru yang disematkan Apple pada handset iPhone 5S yang telah menjalankan sistem operasi iOS 7.

Anda penasaran? Berikut adalah 4 tips dan trik optimalisasi iPhone 5S dari Apple:

1. Fotografi

Berbagi foto: Anda kini dimungkinkan untuk memilih lebih dari satu foto untuk dibagikan via email, jejaring sosial, pesan teks, atau bahkan meng-upload ke layanan penyimpanan iCloud Photo Sharing

Panorama mode: Fitur kamera di perangkat Apple yang telah menjalankan sistem operasi iOS 7 kini telah dilengkapi dengan mode fotografi panorama. Anda tinggal menggeser menu di kamera dan menemukan mode panorama, lalu aktifkan dan ambil foto panorama dengan menggerakan handset dari kiri ke kanan atau kanan ke kiri.

Burst mode: Selain mode fotografi panorama, sistem operasi iOS 7 juga telah mendukung mode pengambilan gambar burst. Mode burst memungkinkan pengguna mengambil foto dalam beberapa frame sekaligus selama Anda menekan tombol shutter. Kemampuannya dikalim mampu menangkap hingga 10 frame foto per detiknya. Dan dilengkapi pula dengan sistem analisa real time yang bisa menampilkan foto-foto terbaik yang Anda ambil.

2. Navigasi swipe

Menghapus pesan di menu email: Cukup geser dari kanan ke kiri pada kotak pesan masuk untuk menghapus pesan dengan cepat.

Kembali ke kolom Mail: Untuk kembali kolom Mail dari menu utama, geser ke kiri atau ke kanan dari tepi layar Anda.

Spotlight Search: Untuk membuka fitur pencarian Spotlight, geser layar ke arah bawah dari mana saja pada layar Home. Lalu ketik apa yang Anda cari untuk menemukan berbagai jenis file dan aplikasi pada perangkat iPhone 5S.

3. Maps

Dapatkan rute perjalanan dengan cepat: Saat Maps menampilkan pin sebagai penanda lokasi Anda, Anda juga bisa mendapatkan arah ke lokasi yang ingin dituju. Fasilitas ini dapat dinikmati hanya dengan menekan tombol Quick Route di samping nama lokasi yang ingin dituju.

Mode Flyover: Cukup tekan ikon 3D untuk beralih ke mode Flyover dan Anda dapat melihat serta menjelajahi kota-kota dengan sudut pandang dari udara.

Memutar tampilan peta: Ketika sedang melihat peta, Anda dapat menggunakan dua jari untuk memiringkan atau memutar tampilan.

Berbagi lokasi: Dalam aplikasi Apple Maps terbaru, Anda dapat menunjuk pin lokasi dan memilih ikon Share. Lokasi tersebut lalu dapat Anda bagikan melalui AirDrop, pesan teks, email, Twitter, atau Facebook.

4. Musik

Membuat playlist: Dalam aplikasi musik, Anda dapat memilih menu playlist, lalu pilih tambah daftar lagu pada playlist dan memberikannya nama khusus. Saat ini bukan hanya lagu yang dapat Anda tambahkan pada playlist, video pun dimungkinkan.

Membuat stasiun radio: Untuk membuat stasiun radio pribadi, Anda dapat memanfaatkan fitur terbaru di iTunes Radio. Anda hanya perlu menekan ikon Plus untuk mencari artis, genre, atau lagu yang tersedia di iTunes. Lalu Anda dapat mendengarkannya secara streaming layaknya sebuah layanan radio streaming.

Membeli lagu dari iTunes Radio: Cukup tekan ikon Buy saat sebuah lagu diputar dan Anda dapat langsung mengunduhnya dari iTunes Radio ke handset iPhone 5S Anda.

(dhi/dew)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini