Sukses

Penutup Lubang Got Ini Bisa Isi Daya Mobil Listrik

Teknologi yang dipakai menggunakan resonansi elektromagnetik untuk mentransfer daya listrik ke pengisian baterai mobil.

Ada kabar baik bagi Anda pengguna mobil listrik. Tak lama lagi Anda akan bisa mengisi daya mobil Anda di mana saja dan kapan saja.

Namun fasilitas stasiun pengisian itu baru akan bisa dinikmati oleh warga New York, Amerika Serikat. Yang menarik, alat pengisian tersebut berupa 'penutup lubang got'. Mobil listrik dapat mengisi daya ketika parkir tepat di atasnya secara nirkabel.

Teknologi yang dipakai menggunakan resonansi elektromagnetik untuk mentransfer daya listrik ke pengisian baterai mobil. Namun untuk mengisi penuh baterai kendaraan, sementara ini masih membutuhkan waktu sekitar 8 hingga 12 jam.



Mengutip laman Mail Online, Senin (28/10/2013), sang empunya proyek adalah Hevo Power. Perusahaan pengembang sistem pengisian nirkabel mobil listrik itu akan bekerjasama dengan Universitas New York untuk menyediakan 'penutup lubang got cerdas' tersebut di sekitar New York.

Tempat pertama yang akan dilengkapi fasilitas itu adalah kawasan Washington Park Square pada awal tahun depan. "Unit hardware yang tertanam memiliki daya tahan yang kuat, digunakan sebagai perangkat infrastruktur yang berkelanjutan di jalan-jalan kota, tempat parkir, garasi, jalan raya, dan kawasan lalu-lintas padat," tulis Hevo Power dalam situs resminya.



Untuk memudahkan pengguna, Hevo menyediakan sebuah aplikasi smartphone yang memungkinkan pengguna menemukan tempat parkir kosong untuk mengisi mobil mereka serta memberitahu posisi sempurna untuk mengisi mobil dengan cara yang paling efisien. Aplikasi ini juga akan memberitahu kapasitas daya kendaraan yang telah diisi. (isk/dew)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.