Sukses

Smartfren Rilis Ponsel Andromax Z Berlayar 5,5 Inci

Selain mengusung layar lapang, Andromax Z juga dipersenjatai prosesor quad-core 1,5 GHz dan sistem operasi 4.2 Jelly Bean.

Operator layanan telekomunikasi berbasis CDMA, Smartfren, kembali meluncurkan smartphone Android terbarunya dengan layar seluas 5,5 inci -- Andromax Z. Smartphone Android yang satu ini dibanderol dengan harga yang ramah di kantong.

"Sepanjang tahun 2013 kami telah merilis beberapa smartphone, dari mulai yang menggukan layar 3,5 inci, 4 inci, 5 inci, dan saat ini 5,5 inci," kata Djoko Tata Ibrahim, Deputi Tata Ibrahim di Crowne Plaza Hotel Jakarta, Senin (28/10/2013).

"Kalau kata orang lebih cepat itu lebih baik, bagi kami lebih besar itu lebih hebat," ujarnya lagi di sela peluncuran produk Smartfren terbaru.

Selain mengusung layar lapang, Andromax Z juga dipersenjatai dengan spesifikasi terdepan. Yang paling menonjol adalah prosesor quad-core 1,5 GHz, pemrosesan grafis PowerVR SGX 544, dan dipadu dengan sistem operasi Android terbaru yaitu versi 4.2 Jelly Bean.

Untuk urusan fotografi, handset yang berjalan di jaringan CDMA EVDO Rev.A ini membenamkan kamera belakang 8 megapiksel (MP) dengan LED flash dan kamera depan 2 MP. Didukung pula dengan gudang penyimpanan memori internal 8 GB, RAM 1 GB, dan slot microSD yang bisa diekspansi hingga 32 GB.

Andromax Z dibanderol dengan harga Rp 2.799.000 dan dapat diperoleh saat pagelaran Indocomtech yang akan diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta pada tanggal 30 Oktober - 3 November 2013.

Untuk mendukung koneksi, smartphone dengan daya baterai 2.500 mAh ini di-bundling dengan paket Smart Plan senilai Rp 50 ribu. Paket ini terdiri dari volume data 1,5 GB, gratis telepon ke operator lain selama 20 menit, telepon sepuasnya ke sesama operator, dan gratis 60 SMS ke semua operator. (isk/dew)


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini