Sukses

Meski Mahal, Phablet Nokia Lumia 1520 Ludes Di Negeri Ini

Empat varian warna phablet Nokia Lumia 1520 yang dipasarkan 45.999 Rupee atau sekitar Rp 9 juta-an habis terjual.

Selang beberapa hari setelah phablet murah Lumia 1320 dipasarkan di China, kini phablet premium Nokia pun mulai memasuki babak baru. Nokia Lumia 1520 mulai dipasarkan secara resmi pertama kali di India.

Sebagai langkah awal, Lumia 1520 mendapat sambutan hangat di Negeri Shak Rukh Khan tersebut. Empat varian warna Lumia 1520 yang dipasarkan 45.999 Rupee atau sekitar Rp 9 juta-an habis terjual.

Dikutip laman WMPower User, Minggu (29/12/2013), harga yang dipasarkan merupakan harga promo setelah diskon sebesar 28% dari harga normal 56.539 Rupee. Phablet premium pertama Nokia ini dipasarkan secara resmi melalui situs resmi Nokia dan melalui situs belanja online Flipkart.

Nokia Lumia 1520 secara resmi diluncurkan di ajang Nokia World 2013 di Abu Dhabi pada akhir Oktober silam. Meski ditujukan untuk segmen premium, bobot Lumia 1520 justru lebih kecil jika dibandingkan versi murahnya yakni Lumia 1320.

Lumia 1520 ditopang prosesor quad-core Qualcomm Snapdragon 800 berkecepatan 2.2GHz, kamera belakang PureView 20 MP dengan Auto Focus ZEISS optics dan kamera depan 1.2 MP. Kapasitas memori internal 32 GB dengan RAM 2GB, penyimpanan SkyDrive 7 GB dan slot micro SD hingga 64GB.

Phablet mahal pertama Nokia ini mengusung teknologi layar LCD ClearBlack full HD 1080p dengan lapisan Gorilla Glass 2. Selain merilis phablet mahal, di ajang yang sama perusahaan asal Finlandia ini juga merilis phablet yang ditujukan untuk segmen mid-low yakni Lumia 1320. (vin/dew)


Baca juga:

Nokia Rilis Dua Phablet Pertamanya
Ups! Nokia Lumia 1520 'Nongol' di Toko Online
Phablet Murah Nokia Lumia 1320 Mulai Dipasarkan di China


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.