Sukses

5 Fotografer Beken di Instagram

Para fotografer ini tidak hanya mendapatkan banyak follower, tapi juga mendulang keuntungan dari foto-foto mereka.

Liputan6.com, Jakarta - Jika di Twiter ada seleb twit dengan jumlah follower bejibun, maka Instagram pun memiliki selebriti sendiri. Karena Instagram adalah jejaring sosial berbagi foto, maka yang kerap memiliki banyak follower adalah pengguna dengan foto-foto yang menarik dan indah. 

Tak hanya pengguna dari kalangan biasa, para profesional pun menggunakan layanan mobile ini. Termasuk fotografer.

Instagram juga menjadi media populer di kalangan fotografer travel. Bahkan para fotografer tidak hanya mendapatkan banyak follower, tapi juga mendulang keuntungan dari foto-foto mereka.

Jika Anda bingung mencari daftar fotografer travel populer di Instagram, Business Insider membantu mengumpullkan datanya. Website berita ini bekerjasama dengan startup Niche, untuk mendata fotografer travel dengan jumlah follower terbanyak.

Penasaran dengan fotografer travel populer di Instagram? Berikut lima di antaranya, seperti dilansir Business Insider, Selasa (1/7/2014):

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

Cole Rise (@colerise)

Selain fotografer, Cole Rise adalah seorang pilot yang tinggal di San Francisco, Amerika Serikat (AS). Salah satu hasil karyanya adalah memotret sebuah kawah di Hawaii dari helikopter.

Sampai berita ini diturunkan, @colerise memiliki lebih dari 958 ribu follower, 693 following, dengan 566 postingan.

3 dari 6 halaman

Foster Huntington (@fosterhunting)

@fosterhunting meninggalkan pekerjaannya di New York pada 2011 dan pindah ke sebuah karavan vintage. Sejak itu, dia telah berkendara lebih dari 10 ribu mil di wilayah West Coast dan mengambil berbagai gambar indah di tempat kemping dan tempat surfing.

Dia meraup lebih dari US$ 65 ribu di Kickstarter berkat penerbitan buku fotonya yang berjudul 'Home Is Where You Park It'. @fosterhunting memiliki lebih dari 909 follower, 400 following, dengan lebih dari 2 ribu postingan.

4 dari 6 halaman

Pei Ketron (@pketron)

Pei Ketron adalah fotografer yang tinggal di San Francisco, Amerika Serikat (AS), yang pernah bekerja dengan sejumlah perusahaan seperti Apple, Adobe, dan Square. Salah satu karyanya yang terkenal adalah foto rumpun bambu di Jepang.

Ketron memiliki lebih dari 830 ribu follower, 403 following, dan 2 ribuan postingan.

5 dari 6 halaman

Christoffer Collin (@wisslaren)

Christoffer Collion adalah fotografer asal Swedia. Dia dinilai mampu 'bermain' dengan pencahayaan natural dalam berbagai cara hebat.

Dalam keterangan di akun Instragam, Collin menggunakan kamera Canon Mark II atau iPhone 5. Saat ini dia memiliki lebih dari 641 follower, 609 following, dan sekira 4 ribuan postingan.

6 dari 6 halaman

Eelco Roos (@croyable)

Eelco Roos adalah fotografer asal Belanda. Dia kerap memotret berbagai tempat yang jauh, seperti formasi batu di semenanjung utara Skotlandia.

Dengan kemahirannya dalam fotografi, Roos berhasil menyedot perhatian para pengguna Twitter. Akun @croyable memiliki lebih dari 435 ribu follower, 310 following, dan 840 postingan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini