Sukses

Bonus-bonus Menggiurkan di Perusahaan Teknologi

Beberapa perusahaan teknologi ternama memberikan tunjangan dan fasilitas yang nyaman kepada para karyawan agar kinerjanya optimal.

Liputan6.com, Jakarta - Sudah bukan rahasia lagi, sejumlah perusahaan teknologi ternama di dunia memberikan tunjangan dan fasilitas yang nyaman kepada para karyawan agar kinerjanya optimal, mulai dari makanan gratis, membawa hewan peliharaan saat bekerja, pelayanan rumah tangga dan masih banyak lagi. 

Perusahaan asuransi, Unum, baru saja menerbitkan daftar 40 tunjangan terbaik yang diberikan perusahaan-perusahaan teknologi. Daftar ini memberikan kita wawasan tentang bagaimana perusahaan-perusahaan tersebut memperlakukan para karyawan.

Berikut kami rangkum beberapa perusahaan teknologi ternama yang memberikan tunjangan menyenangkan kepada karyawan mereka, seperti dilansir Business Insider.  

1. Twitter 

Untuk memanjakan para karyawannya, Twitter menyediakan kelas pilates dan yoga di kantor mereka. Tidak hanya itu, para karyawan juga bisa mendapatkan layanan laundry dan dry cleaning, diskon Zipcar dan diskon internet wireless.

2. Google 

Siapa yang tak kenal Google. Perusahaan raksasa mesin pencarian internet ini dikenal selalu memberikan banyak fasilitas agar para karyawannya  nyaman dalam bekerja. Mulai dari makan gratis, fasilitas olahraga, bengkel mobil, laundry, hingga bus antar jemput. Semua ini dilakukan Google agar karyawan bisa fokus pada pekerjaan mereka.

3. Facebook

Para orangtua di Facebook mendapatkan jatah cuti 4 bulan serta reimburtment untuk penitipan anak, dan uang tunai US$ 4.000 untuk bayi mereka dan biaya adopsi jika dibutuhkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

Evernote, Dropbox

4. Evernote

Evernote adalah perusahaan pembuat aplikasi catat-mencatat untuk membantu para penggunanya mengingat segala hal. Aplikasi ini bisa dijalankan di komputer pribadi, smartphone, dan tablet berbasis iOS serta Android. Para karyawan full-time yang bekerja di Evernote mendapatkan bonus yang cukup menyenangkan. Rumah mereka dibersihkan secara gratis dua kali sebulan.

5. Dropbox

Sebagai perusahaan penyedia layanan penyimpanan awan (cloud), Dropbox tentu juga memperhatikan para karyawannya. Tahukah Anda bahwa markas besar Dropbox yang berbasis di San Francisco, California, memiliki studio musik dan ruangan untuk bermain game. Dan hari Jumat adalah 'Whiskey Friday', mereka bisa meminum wiski sepuasnya.

3 dari 6 halaman

Foursquare, Zynga

6. Foursquare

Foursquare dikenal sebagai layanan jejaring sosial yang memungkinkan para penggunanya untuk melakukan check-in atau mengklaim telah mendatangi suatu tempat. Selain itu, Foursquare juga menjadi media yang efektif untuk mempromosikan suatu tempat, baik itu restoran, kafe, ataupun toko. Nah, para karyawan yang bekerja di  Foursquare ternyata mendapatkan subsidi makan malam setiap hari, serta makan siang yang lezat dan makanan ringan yang tak terbatas serta bir.

7. Zynga

Untuk menghibur para karyawannya, perusahaan game sosial Zynga ternyata memiliki lounge relaksasi yang dikemas dengan game-game arcade dan Nintendo, Xbox dan Playstation. Tujuannya agar para karyawan terhibur selama istirahat.

4 dari 6 halaman

Cisco, Pinterest

8. Cisco

Perusahaan teknologi telecommuting Cisco juga tahu benar cara memanjakan karyawannya. Untuk menciptakan pengalaman home office, para staff Cisco mendapatkan teknologi telecommuting seperti layanan data dan voice agar kehidupan kerja karyawannya seimbang.

9. Pinterest

Pinterest adalah salah satu media sosial yang digunakan untuk mencari dan berbagi inspirasi melalui foto atau gambar menarik. Nah, untuk menyenangkan para karyawannya, Pinterest memberikan fasilitas berupa produk Apple secara tak terbatas kepada para karyawan mereka.

"Apa pun yang Anda butuhkan untuk menjadi produktif adalah apa yang harus Anda gunakan", inilah motto Pinterest. Jadi jangan heran jika para staff Pinterest sering pergi ke toko Apple untuk membeli gadget.

5 dari 6 halaman

Microsoft, Apple

10. Microsoft

Di Microsoft, para orangtua baru diberikan cuti agar mereka bisa menghabiskan waktu dengan anak mereka yang baru lahir. Tak hanya itu, mereka juga mendapat layanan kesehatan untuk mereka dan tanggungannya.

11. Apple

Untuk merekrut lebih banyak karyawan wanita, mulai Januari 2015 para karyawan wanita yang bekerja di Apple akan ditawari kesempatan untuk membekukan sel telur bagi mereka yang ingin fokus di karir dulu.

6 dari 6 halaman

Yahoo, Adobe

12. Yahoo

Di Yahoo, para karyawan berhak mendapatkan diskon di resor ski dan taman bermain (theme park) di California, dan diperbolehkan jalan-jalan dengan sekelompok rekan kerja mereka.

13. Adobe

Adobe melihat pendidikan dan pengetahuan adalah kunci utama untuk maju. Karena itu mereka memberikan opsi kepada para karyawan untuk mengambil pelatihan science dan engineering di Stanford Instructional Television Network (SITN).

(dew)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini