Sukses

Emoji Kini Bisa Dipakai Untuk Kode Akses Online Banking

Emoji secara matematis lebih aman dibandingkan kode akses empat digit, karena 480 kali lebih permutasi.

Liputan6.com, Jakarta - Sebuah perusahaan teknologi yang berbasis di Inggris, Intelligent Environments, belum lama ini meluncurkan passcode emoji pertama di dunia, yang memungkinkan orang untuk masuk ke akun bank online mereka menggunakan empat karakter emoji, bukan PIN atau password.

Karakter yang dipilih oleh bank terdiri dari 44 emoji. Intelligent Environments mengklaim bahwa emoji secara matematis lebih aman dibandingkan kode akses empat digit, karena 480 kali lebih permutasi. 

Mengutip laman Telegraph, Kamis (18/6/2015), sistem ini juga diklaim dapat mencegah hacker mengidentifikasi kode akses numerik yang umum dan mudah didapat, seperti tanggal lahir atau ulang tahun pernikahan calon korban.

Sebuah penelitian bahkan menunjukkan emoji lebih mudah untuk diingat ketimbang PIN atau password, dimana manusia lebih mudah mengingat gambar ketimbang angka atau huruf.

Emoji (mirror.co.uk)

"Kode akses emoji berperan besar dalam kemampuan daya ingat manusia yang luar biasa untuk mengingat gambar, berkaitan dalam sejarah evolusi kita," kata pakar memori Tony Buzan, penemu teknik Mind Map.

Sementara penelitian dari Bangor University mengungkapkan bahwa emoji adalah bahasa yang paling cepat berkembang di Inggris, dengan 72 persen dari mereka berusia 18 sampai 25 tahun menyatakan merasa lebih mudah untuk menempatkan perasaan mereka pada emoji dibandingkan dengan kata-kata.

`Smiley face` disebut sebagai simbol emoji paling populer, diikuti dengan simbol `crying with laughter face`, `love heart`, `beaming red cheeks`, dan `thumbs up`.

(isk/dew)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.